Neville: Kesempatan Juara MU Lebih Baik Sekarang
Dimas Ardi Prasetya | 29 Oktober 2017 20:01
Bola.net - - Gary Neville menyebut Manchester United punya peluang lebih baik untuk jadi juara liga usai mereka berhasil mengalahkan .
MU menjamu Tottenham di Old Trafford di matchday 10 Premier League. Pertandingan tersebut berlangsung alot, namun pada akhirnya pasukan Jose Mourinho bisa menang dengan skor tipis 1-0.
Kemenangan itu membuat Setan Merah tetap berada di posisi kedua klasemen EPL. Mereka meraih 23 poin dari 10 laga, berselisih hanya lima poin saja dari Manchester City yang ada di puncak klasemen.
Jika saja kalah atau imbang, maka menurut Neville MU akan kesulitan untuk bisa mengejar rival sekotanya tersebut. Untungnya hal itu tidak sampai terjadi, apalagi United ia lihat bernafsu untuk jadi juara di musim ini.
Mourinho bersiap untuk memenangkan pertandingan dengan menempatkan dua pemain di depan, yang mengejutkan kami. Ia mengejar kemenangan. Itu adalah sebuah pertandingan yang sulit tapi itu adalah pertandingan yang harus mereka menangkan. Ada tekanan pada United, cetusnya pada Gary Neville Podcast.
United akan berada tujuh poin di belakang City dengan hasil imbang, maka City akan memiliki kesempatan untuk meraih 10 poin pada akhir pekan depan sebelum United bermain di Chelsea. Itu akan menjadi celah besar. Jadi sekarang, pada akhirnya, hal itu memberi United kesempatan yang jauh lebih baik, tegasnya.
United harus memenangkan Premier League musim ini, Manchester City juga harus memenangkan Premier League. Kedua tim, dengan uang yang telah diinvestasikan, posisi kedua tentu tidak cukup baik bagi mereka, seru Neville.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06














