Neville Sebut Liverpool Akan Selalu Dikecewakan Lini Belakangnya
Dimas Ardi Prasetya | 24 Oktober 2017 22:26
Bola.net - - Eks kapten Manchester United Gary Neville menyebut Liverpool memang punya tekad untuk bisa meraih sukses akan tetapi hal tersebut tak bakal tercapai gara-gara performa lini belakang dan kipernya.
Sejak beberapa musim belakangan ini, Liverpool punya masalah klasik yang sulit sekali dibenahi. Masalah tersebut adalah rapuhnya lini pertahanan mereka.
The Reds memang punya lini serang yang tajam. Akan tetapi, hal tersebut tak diimbangi oleh para pemain belakangnya sehingga mereka mudah dijebol dalam berbagai situasi, khususnya set piece.
Di musim ini, masalah tersebut sepertinya malah bertambah parah. Bahkan Liverpool sudah kehilangan banyak poin di Premier League akibat payahnya barisan lini belakang mereka.
Tim ini bisa gemilang, tapi bek tengah dan kiper selalu akan membunuh mereka, cetus Neville pada Sky Sports.
Mereka tidak cukup baik, mereka akan selalu mengecewakan Anda, sambungnya.
Eks bek timnas Inggris itu pun mengaku kian heran dengan manajemen dan manajer The Reds, Jurgen Klopp. Pasalnya meski lini belakangnya bobrok, ia tak membenahinya secara serius.
Sungguh mengejutkan bahwa selama dua musim terakhir, Liverpool belum membeli bek tengah dan kiper yang fantastis untuk memperbaiki apa yang telah menjadi masalah mereka, serunya.
Klopp sendiri mendatangkan Loris Karius di sektor kiper. Akan tetapi ternyata kiper asal Jerman itu tidak siap mental untuk bermain di Premier League.
Sementara itu, di sektor bek ia sudah mendatangkan Joel Matip dan Andrew Robertson. Akan tetapi hal tersebut sama sekali tidak memperbaiki kinerja lini belakang The Reds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








