Panas! Tak Terima Dicap Pemain Pembangkang, Joao Cancelo: Pep Guardiola Pembohong
Editor Bolanet | 25 Maret 2024 06:20
Bola.net - Hubungan Joao Cancelo dengan Josep Guardiola ditengarai sedang memanas. Hal tersebut diketahui setelah sang pemain mengecap pelatih Manchester City itu berbohong tentang kepergiannya dari klub baru-baru ini.
Pemain asal Portugal itu sempat membuat kejutan, dengan memutuskan angkat kaki dari Etihad Stadium dan menerima pinangan Bayern Munchen lewat status pinjaman musim lalu setelah tidak disukai oleh Guardiola.
Sebelumnya, Cancelo merupakan sosok penting bagi The Citizens dan membantu mereka memenangkan dua gelar Premier League. Namun di saat bersamaan, posisinya mulai tergantikan dengan kehadiran wonderkid Rico Lewis.
Kini, Cancelo sedang membangun ulang kariernya dengan bergabung bersama Barcelona sebagai pemain pinjaman dari Man City. Sejauh ini, sang pemain tengah membukukan 32 penampilan di semua ajang dengan mencetak empat gol dan empat assist.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Pernyataan Guardiola
Dalam sebuah kesempatan, Guardiola mengungkapkan penyebab mengapa Cancelo tidak masuk ke dalam rencananya di Man City. Sang pelatih kemudian mengatakan bahwa Cancelo menolak untuk dicadangkan dari tim inti The Citizens.
"Setiap orang memiliki karakternya sendiri. Dia suka bermain, dia berlatih sebaik mungkin dan dalam situasi ini dia tidak banyak bermain dalam beberapa pertandingan terakhir," kata Guardiola.
"Dia perlu bermain untuk merasa bahagia dan kami memutuskan bersama untuk ketiga pihak untuk membiarkannya pindah. Dia ingin bermain di setiap pertandingan dan semoga dia bisa mendapatkannya di Munchen."
Cancelo Panas
Namun ketika ditanya bagaimana reaksinya terhadap klaim Guardiola bahwa dia tidak senang dicoret dari skuad Man City, Cancelo dengan panas mengatakan ada sesuatu tidak benar yang diungkapkan oleh pelatih asal Spanyol itu.
"Kebohongan telah diberitahukan! Saya tidak pernah menjadi rekan setim yang buruk bagi mereka," ucap Cancelo.
"Kalian dapat bertanya kepada [Nathan] Ake atau Rico [Lewis]. Saya tidak memiliki rasa superioritas atau inferioritas terhadap mereka, tapi itu pendapat manajer.
"Saya bertahan karena itu tidak benar. Saya pikir Man City sedikit tidak berterima kasih kepada saya ketika mereka mengatakan itu, karena saya adalah pemain yang sangat penting selama bertahun-tahun saya berada di sana.
“Saya tidak pernah gagal dalam komitmen saya kepada klub, kepada para penggemar dan saya selalu memberikan segalanya. Saya ingat suatu saat ketika saya dirampok dan diserang dan keesokan harinya saya bermain di Emirates melawan Arsenal.
“Ini adalah hal-hal yang tidak boleh kalian lupakan, saya meninggalkan istri dan anak perempuan saya sendirian di rumah, ketakutan.
"Orang-orang hanya akan mengingat ini karena Guardiola memiliki kekuatan lebih besar daripada saya ketika dia mengatakan sesuatu dan saya lebih memilih menyimpannya sendiri.”
Tak Menyesal
Cancelo mencatatkan total 154 penampilan untuk The Citizens setelah didatangkan dari Juventus pada tahun 2019, namun kepergiannya musim lalu membuatnya melewatkan kesuksesan mereka meraih treble musim ini.
"Ada hal-hal tertentu yang membuat saya dipinjamkan ke Bayern Munich tahun lalu. Saya tidak menyesal, bahkan jika City memenangkan Liga Champions.
"Saya merasa telah membuat pilihan yang tepat, pergi ke klub yang benar-benar menginginkan saya, bahkan sebelum memperbarui kontrak saya. Klublah yang memberi saya banyak hal selama enam bulan saya berada di sana," imbuh Cancelo.
Ada desas-desus bahwa Barcelona berharap bisa menurunkan harga yang diminta Man City untuk Cancelo, tetapi apakah omelan mengejutkan ini membantu upayanya untuk mendapatkan transfer permanen masih harus dilihat.
Satu-satunya harapan Barca untuk meraih gelar di sisa musim 2023/24 adalah Liga Champions, dengan tim Xavi akan menghadapi Paris Saint-Germain di perempat final.
Sumber: A Bola
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2023/24
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








