Paul Ince: Alexis Sanchez Pasti Nyesal Gabung MU
Yaumil Azis | 27 September 2018 21:31
- Belum genap setahun Alexis Sanchez bergabung dengan klub raksasa Premier League, Manchester United. Tetapi eks MU, Paul Ince, meyakini sang penyerang menyesal pindah ke skuat asuhan Jose Mourinho itu.
Sanchez berlabuh di Old Trafford pada bursa transfer bulan Januari lalu. Untuk mendapatkannya, The Red Devils harus mengorbankan Henrikh Mkhitaryan pindah ke Arsenal di waktu yang bersamaan.
Sebelum tinggalkan Arsenal, Manchester City sejatinya sedang menunjukkan geliat ketertarikannya kepada Sanchez. Namun ia justru memilih untuk ke klub rival sekota The Citizens tersebut.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tidak Cocok dengan MU
Sejak kedatangannya, Manchester United terus didera masalah. Sanchez pun sempat kena getahnya, di mana dirinya menjadi sasaran kritik lantaran performanya tidak seperti waktu membela The Gunners dulu.
Banyak yang menilai gaya bermain Alexis Sanchez tidak cocok dengan The Red Devils, Paul Ince pun sepakat. Bahkan ia yakin sang penyerang menyesal tidak menerima pinangan Manchester City dulu.
"Saya melihat orang berkata bahwa dia tidak mencoba atau bekerja keras, dan saya tidak percaya itu. Dia bekerja sekeras yang ia bisa, tetapi gaya anda bermain tidak cocok dengan tim, apa yang bisa anda lakukan?" ujar Ince kepada Paddy Power.
"Alexis Sanchez akan menyesal tidak pergi ke Manchester City. Bila dia ke sana, itu akan menjadi kepindahan yang terbaik untuknya," lanjutnya.
Sanchez Menyesal
Dalam pandangan Ince, sepak bola menyerang yang diterapkan oleh Manchester CIty sangat cocok dengan karakteristik permainan Sanchez. Maka dari itu, ia tidak bisa menyalahkannya jika tampil buruk bersama MU.
"Sebuah tim dengan aliran bebas, sepak bola menyerang, di mana anda didorong untuk membawa bola ke depan. Sebaliknya dia di Old Trafford, di man sepak bola serta suasananya negatif," lanjutnya.
"Dia pergi ke tim yang penuh dengan masalah, dan saya tidak akan terkejut bila dia menendang dirinya sendiri karena tidak pergi ke Man City dan juga meninggalkan Arsenal," tutupnya.
Baru-baru ini, suasana MU semakin memburuk setelah Jose Mourinho terlihat berseteru dengan Paul Pogba. Hal itu membuat masa depan keduanya di Old Trafford semakin abu-abu.
Saksikan Juga Video Ini
Masa depan Paul Pogba bersama Manchester United semakin kabur. Simak informasi selengkapnya mengenai sang gelandang pada tautan video di bawah ini.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










