Paul Pogba Masih Ingin Tinggalkan MU di Musim Panas
Serafin Unus Pasi | 16 Maret 2020 21:00
Bola.net - Sebuah informasi terungkap mengenai masa depan Paul Pogba. Sang gelandang diberitakan masih ingin meninggalkan Manchester United di akhir musim nanti.
Kabar mengenai Pogba ingin pindah sebenarnya merupakan makanan sehari-hari. Ia sudah dirumorkan tidak bahagia di MU dan ingin mencari tantangan baru di musim panas nanti.
Namun beberapa pekan terakhir, sejumlah media Inggris mengabarkan bahwa Pogba sudah berubah pikiran. Ia disebut ingin bertahan di MU dan bahkan meminta kontrak baru setelah melihat performa menjanjikan Setan Merah.
Namun media Italia, Calciomercato merilis bahwa Pogba masih tidak bahagia di MU. Ia diberitakan tetap ingin pergi di musim panas nanti.
Simak kondisi transfer Pogba selengkapnya di bawah ini.
Ingin Pergi
Menurut laporan tersebut, perasaan Pogba masih tidak berubah meski Manchester United tengah tampil apik.
Laporan itu mengklaim bahwa sang gelandang merasa bahwa empat tahun bersama Manchester United sudah cukup. Ia merasa jenuh dengan perjalanan karirnya di Inggris.
Untuk itu ia merasa butuh tantangan baru dalam karirnya dan siap meninggalkan MU.
Kembali ke Italia
Laporan itu mengklaim bahwa Pogba kemungkinan besar akan kembali ke Italia musim depan.
Ia dan agennya saat ini tengah berunding serius dengan Juventus. Mereka akan mengupayakan transfer ini terwujud di musim panas nanti.
Juventus diberitakan harus siap keluar uang sekitar 150 juta pounds untuk memulangkan Pogba ke Turin.
Segera Pulih
Pogba sendiri belakangan absen dari skuat MU karena cedera pergelangan kaki.
Ia dirumorkan akan segera berlatih penuh pada pekan ini.
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





