Pemain Ini Jadi Korban Pertama Erik Ten Hag di MU?
Serafin Unus Pasi | 27 Juni 2022 18:36
Bola.net - Manchester United dilaporkan segera menjual pemain pertama mereka di musim panas ini. Setan Merah dilaporkan akan mendepak Andreas Pereira dalam waktu dekat ini.
Pereira merupakan salah satu pemain didikan akademi MU. Sang playmaker sudah lama diorbitkan ke tim utama MU, namun ia kesulitan mempertahankan posisinya sebagai starter di skuat Setan Merah.
Pereira musim lalu dipinjamkan ke Flamengo. Awalnya ia mau dipermanenkan raksasa Brasil itu, namun karena satu dan dua hal ia gagal mempermanenkan kepindahannya.
Dilansir ESPN, Pereira tidak akan bertahan di skuat MU di musim depan. Ia dilaporkan bakal dilepas di musim panas ini.
Simak situasi transfer Pereira di bawah ini.
Butuh Jam Bermain Reguler
Menurut laporan tersebut, Pereira sebenarnya punya kans bermain di tim utama MU. Karena Erik Ten Hag siap memberikannya kesempatan.
Namun sang gelandang dilaporkan menolak kesempatan itu. Karena sang manajer enggan memberikannya jaminan bermain di musim depan.
Pereira sendiri butuh jaminan itu karena ia menargetkan satu posisi di Timnas Brasil untuk Piala Dunia 2022. Jadi ia memutuskan untuk pergi.
Pindah ke Klub EPL
Laporan itu mengklaim bahwa Klub Pereira berikutnya berasal dari Inggris. Klub itu adalah klub promosi EPL, Fulham.
Pihak Fulham dilaporkan terkesan dengan performa sang pemain saat di Flamengo. Marco Silva menilai Pereira bisa jadi sosok pembeda di timnya.
Pereira sendiri dilaporkan juga tertarik dengan rencana Fulham. Jadi ia membuka diri pindah ke Craven Cottage.
Mahar Terjangkau
Manchester United dilaporkan sudah menentukan mahar transfer Pereira di musim panas ini.
Setan Merah membanderol sang pemain di angka 15 juta Euro dan Fulham siap memenuhi transfer itu.
Klasemen Akhir Premier League
(ESPN)
Baca Juga:
- Diogo Dalot: Manchester United Punya 'Wajah Baru' Bersama Erik Ten Hag
- Cech Jadi Korban Revolusi Chelsea, Netizen: Min Kamu Berikutnya, Jembatannya Hilang, MU yang Baru!
- Ibrahim Sangare, Pasangan yang Sempurna untuk Frenkie De Jong di Manchester United
- Demi Manchester United, Cristiano Ronaldo Tolak Rayuan Hijrah ke MLS dari David Beckham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04