Pemain Manchester United Ini Punya Rencana Kocak Agar Pogba Bertahan
Yaumil Azis | 19 Juli 2019 06:00
Bola.net - Andreas Pereira sadar bahwa Paul Pogba sangat berarti untuk klubnya saat ini, Manchester United. Oleh karena itu, pemain berpaspor Brasil tersebut berencana untuk membuat rekannya bertahan dengan cara yang unik nan kocak.
Pogba sedang dikaitkan dengan banyak klub besar Eropa saat ini menyusul komentar soal keinginannya pindah dari Old Trafford. Diketahui bahwa ada dua tim yang tertarik untuk menggunakan jasanya musim depan, yakni Real Madrid dan juga Juventus.
Manchester United sendiri diyakini masih berupaya membujuk sang pemain untuk bertahan, setidaknya pada musim ini. Salah satunya adalah dengan memagarinya dengan harga tinggi, yakni sebesar 150 juta euro.
Menurut beberapa laporan, nilai tersebut masih sanggup untuk dipenuhi Real Madrid dan Juventus. Alhasil, The Red Devils harus kembali memutar otak dan solusinya saat ini adalah menawari Pogba kontrak baru.
Pentingnya kehadiran Pogba bagi Manchester United bahkan sampai dirasakan sendiri oleh salah satu pemainnya, Andreas Pereira. Pria berumur 23 tahun tersebut berharap agar Pogba mengurungkan niat meninggalkan The Red Devils di musim panas ini.
"Sangat menyenangkan [bisa berlatih dengannya]," kata Pereira dikutip dari Manchester Evening News. "Sangat penting bila dia bertahan bersama kami, dia adalah pemain yang bagus dan juga berkelas," lanjutnya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Sudah Seperti Keluarga Sendiri
Seperti halnya Pogba, Andreas Pereira juga merupakan salah satu jebolan tim muda Manchester United. Durasi kebersamaannya yang lama membuat Pereira menganggap gelandang asal Prancis itu seperti keluarganya sendiri.
"Saya belajar darinya setiap hari, dia adalah salah satu rekan terbaik saya, telah berada di sini sejak berumur 16 tahun jadi dia sudah seperti keluarga saya sendiri," tambahnya.
Kabar mengenai keinginan Pogba meninggalkan Manchester United pun sampai ke telinga Pereira. Soal itu, Pereira memberikan jawaban dengan nada candaan. "Saya mungkin akan mencuri teleponnya agar dia tak berbicara dengan siapapun!" tutupnya.
Andreas Pereira pernah sekali ditinggalkan Pogba di Manchester United. Momen tersebut terjadi pada tahun 2012, di mana Pogba memutuskan bergabung dengan Juventus demi mendapatkan kesempatan bermain lebih.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






