Pemain MU Ini Masuk Daftar Belanja Antonio Conte di Napoli
Aga Deta | 2 Juni 2024 17:00
Bola.net - Antonio Conte mulai menyusun daftar belanjanya bersama Napoli. Salah satu pemain yang ingin diboyong oleh Conte ke Naples adalah gelandang Manchester United, Sofyan Amrabat.
Dalam waktu dekat, Conte akan diperkenalkan sebagai manajer baru Napoli. Pihak I Partenopei dilaporkan sudah mencapai kesepakatan dengan sang pelatih, di mana Conte akan jadi juru taktik mereka di musim depan.
Salah satu tugas pertama Conte di Napoli adalah menyusun daftar belanja. Ia dikabarkan ingin mendatangkan beberapa pemain agar performa Napoli bisa lebih apik di musim depan.
Menukil laporan Spazio Napoli, Conte ingin belanja gelandang. Pemain yang jadi incarannya adalah Sofyan Amrabat.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Butuh Gelandang Baru

Menurut laporan itu, Conte membutuhkan gelandang baru di skuat Napoli. Target utamanya adalah Sofyan Amrabat.
Ia menilai Amrabat memiliki karakteristik yang berbeda ketimbang gelandang-gelandang Napoli lainnya. Karakteristik khusus Amrabat ini dikabarkan sangat krusial untuk penerapan strategi Conte.
Itulah mengapa Conte meminta manajemen Napoli untuk membajak Amrabat dari MU di musim panas ini.
Lagi Digantung

Amrabat sendiri saat ini masih digantung masa depannya oleh Manchester United.
MU memang memiliki klausul pembelian permanen untuk sang gelandang. Namun hingga saat ini MU belum kunjung mengaktifkan klausul tersebut.
Napoli melihat situasi ini sebagai kesempatan untuk merayu Amrabat agar sang gelandang mau pindah ke Napoli di musim panas nanti.
Ingin Bertahan

Dalam wawancaranya pada pekan lalu, Amrabat menekankan bahwa ia ingin melanjutkan karirnya di Manchester United.
Namun jika MU terus menggantungnya, ia siap pergi dari Old Trafford.
Klasemen Premier League
Sumber: Spazio Napoli
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






