Penampilan Tidak Konsisten, Ruben Amorim Tetap Andalkan Diogo Dalot di MU
Serafin Unus Pasi | 30 November 2024 15:43
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim memberikan penilaiannya terhadap Diogo Dalot. Ia menilai sang bek bakal memainkan peran penting di skuad Setan Merah.
Seperti yang sudah diketahui, Dalot adalah salah satu starter reguler di skuad Setan Merah. Ia selalu diandalkan di sisi sayap pertahanan Setan Merah.
Namun belakangan ini bek timnas Portugal itu mendapatkan banyak kritikan. Pasalnya performanya kurang konsisten dan minim kontribusi untuk Setan Merah.
Meski banyak yang mengkritik, Amorim menyebut bahwa Dalot adalah pemain yang penting untuk Manchester United. "Dia (Dalot) akan banyak membantu kami di musim ini," buka Amorim dalam konferensi persnya baru-baru ini.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kemampuan Dibutuhkan

Menurut Amorim, Dalot adalah pemain yang sangat dibutuhkan oleh Manchester United.
Fleksibilitasnya yang bisa bermain di beberapa posisi membuatnya bisa memainkan peran yang krusial di skuad Setan Merah.
"Dia adalah pemain yang hebat. Dia bisa bermain di kedua sisi pertahanan, dan pemain seperti ini sangat sempurna untuk tim kami," sambung Amorim.
Tidak Egois

Lebih lanjut, Amorim menyebut bahwa ada satu kualitas yang dimiliki Dalot yang sangat krusial untuk Manchester United.
Ia menyebut sang bek selalu mengutamakan kepentingan tim ketimbang dirinya dan itu sangat penting untuk skuad Setan Merah.
"Dia adalah pemain yang selalu mengutaman timnya terlebih dahulu, dan anda bisa melihat itu dari permainannya," pungkasnya.
Bukan di Posisinya

Dalot sendiri bisa dikatakan kurang maksimal di musim 2024/2025 ini karena ia tidak ditempatkan di posisi aslinya.
Sepanjang musim ini ia banyak diturunkan di pos bek kiri karena ia harus mengover absennya Luke Shaw dan Tyrell Malacia.
Klasemen Premier League
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Timnas Brasil Ini Bakal Gantikan Casemiro di MU?
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:41
-
Stok Bek Menipis, Arne Slot Desak Liverpool Segera Angkut Bek Incaran Chelsea Ini
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:21
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 31 Januari - 3 Februari 2026
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:14
-
Prediksi Wolves vs Bournemouth 31 Januari 2026
Liga Inggris 30 Januari 2026, 16:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Elche vs Barcelona 1 Februari 2026
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 00:59
-
Proliga 2026: Jakarta Pertamina Enduro Bangkit di Saat Tepat, Medan Falcons Jadi Korban
Voli 30 Januari 2026, 22:47
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Bhayangkara FC 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:43
-
Presiden Barcelona Amankan Dua Pemain La Masia: Tidak Dilepas!
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi BRI Super League: Persis vs Persib 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:39
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSBS Biak 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:33
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30








