Penampilan Tidak Konsisten, Ruben Amorim Tetap Andalkan Diogo Dalot di MU
Serafin Unus Pasi | 30 November 2024 15:43
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim memberikan penilaiannya terhadap Diogo Dalot. Ia menilai sang bek bakal memainkan peran penting di skuad Setan Merah.
Seperti yang sudah diketahui, Dalot adalah salah satu starter reguler di skuad Setan Merah. Ia selalu diandalkan di sisi sayap pertahanan Setan Merah.
Namun belakangan ini bek timnas Portugal itu mendapatkan banyak kritikan. Pasalnya performanya kurang konsisten dan minim kontribusi untuk Setan Merah.
Meski banyak yang mengkritik, Amorim menyebut bahwa Dalot adalah pemain yang penting untuk Manchester United. "Dia (Dalot) akan banyak membantu kami di musim ini," buka Amorim dalam konferensi persnya baru-baru ini.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kemampuan Dibutuhkan

Menurut Amorim, Dalot adalah pemain yang sangat dibutuhkan oleh Manchester United.
Fleksibilitasnya yang bisa bermain di beberapa posisi membuatnya bisa memainkan peran yang krusial di skuad Setan Merah.
"Dia adalah pemain yang hebat. Dia bisa bermain di kedua sisi pertahanan, dan pemain seperti ini sangat sempurna untuk tim kami," sambung Amorim.
Tidak Egois

Lebih lanjut, Amorim menyebut bahwa ada satu kualitas yang dimiliki Dalot yang sangat krusial untuk Manchester United.
Ia menyebut sang bek selalu mengutamakan kepentingan tim ketimbang dirinya dan itu sangat penting untuk skuad Setan Merah.
"Dia adalah pemain yang selalu mengutaman timnya terlebih dahulu, dan anda bisa melihat itu dari permainannya," pungkasnya.
Bukan di Posisinya

Dalot sendiri bisa dikatakan kurang maksimal di musim 2024/2025 ini karena ia tidak ditempatkan di posisi aslinya.
Sepanjang musim ini ia banyak diturunkan di pos bek kiri karena ia harus mengover absennya Luke Shaw dan Tyrell Malacia.
Klasemen Premier League
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabrizio Romano Konfirmasi Ketertarikan MU terhadap Bintang Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 1 November 2025, 19:14
-
Manchester United Belanja Pemain di Januari 2026? Begini Kata Ruben Amorim
Liga Inggris 1 November 2025, 19:03
-
Disebut Mirip Kiper Legendaris MU, Begini Kata Senne Lammens
Liga Inggris 1 November 2025, 18:48
LATEST UPDATE
-
Roma yang Membesarkannya, Milan Tempat Ia Menutup Kariernya
Liga Italia 2 November 2025, 00:23
-
Hasil Burnley vs Arsenal: Gyokeres Cetak Gol, The Gunners Mantap di Puncak Klasemen
Liga Inggris 2 November 2025, 00:13
-
Milan vs Roma: Antara Dybala, Modric, dan Asa Scudetto Serie A
Liga Italia 2 November 2025, 00:11
-
Duel Panas di San Siro: Milan Andalkan Duet Nkunku-Leao Hadapi Roma dan Dybala
Liga Italia 2 November 2025, 00:02
-
Daftar Lengkap Pembalap WorldSBK 2026
Otomotif 1 November 2025, 23:38
-
Daftar Lengkap Pembalap Formula 1 2026
Otomotif 1 November 2025, 23:15
-
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2026
Otomotif 1 November 2025, 23:03
-
Live Streaming Napoli vs Como - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 1 November 2025, 23:00
-
Vita Solo dan Yuso Yogyakarta Pastikan Tiket ke Babak Final Putri Livoli Divisi 1 2025
Voli 1 November 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36








