Performa Oke, Tapi Kenapa Solskjaer Kerap Cadangkan Edinson Cavani?
Serafin Unus Pasi | 28 Desember 2020 17:20
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan alasannya kerap mencadangkan Edinson Cavani. Ia menilai sang striker masih butuh waktu beradapasi di sepakbola Inggris sehingga ia tidak mau memaksanya bermain.
Mantan striker PSG itu memang tercatat sudah total 14 kali membela Manchester United. Namun ia baru empat kali saja menjadi starter di skuat Setan Merah.
Pada akhir pekan lalu, Cavani masuk sebagai pemain pengganti melawan Leicester City. Namun sang striker langsung memberikan dampak yang besar, di mana ia membuat assist untuk gol Bruno Fernandes.
Solskjaer mengakui bahwa ia memang sengaja mencadangkan Cavani belakangan ini. "Dia [Cavani] baru-baru ini mengalami cedera, sehingga kami berhati-hati dengannya," ujar Solskjaer yang dikutip Goal International.
baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Dampak Besar
Solskjaer juga menilai Cavani tetap memberikan dampak yang besar ketika masuk sebagai pemain pengganti.
Sehingga ia menilai tidak masalah untuk tidak memaksanya menjadi starter di setiap pekan.
"Dia baru bermain selama 90 menit melawan Everton, di mana pertandingan itu sangat menguras fisik. Jadi kami memutuskan ia masuk dari pbangku cadangan, di mana ia langsung memberikan dampak bagi tim ini."
Masih Proses Adaptasi
Solskjaer juga menegaskan bahwa ia tidak akan buru-buru memaksa Cavani menjadi starter.
Ia menilai sang striker masih dalam proses adaptasi, dan ketika ia sudah beradaptasi dengan sempurna baru ia akan memaksimalkan kehadirannya.
"Kami akan terus memainkannya seperti ini hingga ia benar-benar terbiasa dengan sepakbola Inggris, karena musim ini adalah musim yang sangat sulit. Namun saya bisa bilang ia memberikan dampak yang besar bagi skuat ini." ujarnya.
Laga Berikutnya
Cavani dan Manchester United akan berlaga di Premier League di akhir pekan ini.
Mereka akan menjamu Wolverhampton di Old Trafford pada hari Rabu (30/12) dini hari nanti.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:51
-
Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
Liga Italia 28 Januari 2026, 10:41
-
Bye MU! Andre Onana Mau Balikan dengan Sang 'Mantan' di Musim Panas 2026
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:31
-
Kalah dari MU, Arsene Wenger: Arsenal Ketergantungan Pada Sepak Pojok!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:20
LATEST UPDATE
-
Proliga 2026: Misi Sapu Bersih Gresik Phonska Plus di GOR Tri Dharma
Voli 28 Januari 2026, 19:22
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Dua Suporter The Blues Ditusuk Ultras di Naples
Liga Champions 28 Januari 2026, 18:18
-
Tempat Menonton Arsenal vs Kairat Almaty: Jadwal UCL dan Live Streaming di Vidio
Liga Champions 28 Januari 2026, 18:10
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 28 Januari 2026, 17:48
-
Saksikan HSS Series 7 Eksklusif di Vidio, Begini Cara Nontonnya
Olahraga Lain-Lain 28 Januari 2026, 17:40
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 28 Januari 2026, 17:32
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04









