Piala FA Bukan Prioritas Bagi Arsenal, Kok Bisa?
Asad Arifin | 9 Januari 2022 07:35
Bola.net - Piala FA tidak menjadi target utama Arsenal pada musim 2021/2022. Sebab, menurut manajer Mikel Arteta, sulit untuk menetapkan target prioritas saat situasi sulit ditebak seperti yang kini terjadi.
Arsenal bisa dikatakan sebagai 'raja' di Piala FA. Sebab, saat ini The Gunners tercatat sebagai klub dengan gelar juara paling banyak. Arsenal punya 14 trofi Piala FA sepanjang sejarah klub.
Di tengah sulitnya persaingan juara Premier League, Arsenal diperkirakan akan sangat ngotot di Piala FA. Apalagi, musim ini mereka tidak ambil bagian pada kompetisi level Eropa.
Tidak Ada Prioritas Bagi Arsenal
Dari sudut pandang Arteta, sulit untuk mengatakan target prioritas yang ingin diraih Arsenal. Sebab, dia telah belajar bahwa segalanya bisa terjadi saat kompetisi digelar di tengah Covid-19 seperti sekarang.
"Saat ini, bagi saya, sangat sulit untuk membuat perencanaan. Piala FA bukan prioritas, Anda harus menjalani pertandingan demi pertandingan, apa pun kompetisinya," ucap Arteta.
"Anda ingin merencanakan apa yang akan terjadi dalam dua atau tiga pertandingan dan Anda memutuskan pemain kunci untuk tidak bermain karena mereka akan bermain di pertandingan lain, tidak begitu sekarang."
"Sebab, mungkin keesokan harinya ada pemain terkena Covid atau sesuatu terjadi dan Anda tidak bisa Anda kendalikan!," tegasnya.
Peluang Rotasi Pemain

Arsenal mungkin akan melakukan sejumlah rotasi pada laga Piala FA. Arteta tidak menutup kemungkinan itu. Apalagi, dia punya skuad yang cukup gemuk. Banyak pemain muda yang butuh pengalaman bermain.
Salah satu nama yang diprediksi akan dimainkan Arteta adalah Charlie Patino. Penyerang 18 tahun itu beberapa waktu lalu tampil impresif dan mencetak gol untuk tim utama.
"Semua pemain yang terlibat di tim utama memiliki kesempatan untuk melakukan itu dan mereka harus merasa bahwa mereka memiliki kesempatan untuk melakukan itu. Charlie juga begitu," kata Arteta.
Lawan Arsenal
Arsenal akan berjumpa Nottingham Forest pada ronde ketiga Piala FA musim 2021/2022 ini. Duel kedua tim bakal digelar di The City Ground Stadium, Senin (10/1/2021) dini hari WIB. Arsenal harus menang jika ingin lolos ke babak berikutnya.
Arsenal punya sedikit keuntungan jelang duel ini. Arsenal punya jeda cukup panjang karena duel melawan Liverpool pada semifinal Carabao Cup tengah pekan lalu ditunda. Mikel Arteta juga sudah kembali usai positif Covid-19.
Sumber: Arsenal
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Maitland-Niles Resmi Bergabung dengan AS Roma
- Aubameyang Sudah Habis, Arsenal Didesak Pecah Celengan Buat Dusan Vlahovic
- Kode dari Mikel Arteta, Arsenal Mungkin akan Rekrut Pemain Baru Bulan Ini
- Arsenal Sering Cadangkan Emile Smith Rowe, Ada Apa Wahai Mikel Arteta?
- Prediksi Nottingham Forest vs Arsenal 10 Januari 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






