Pogba Jelaskan Situasi Manchester United Ketika Mourinho Dipecat dan Solskjaer Tiba
Richard Andreas | 13 Juni 2019 10:20
Bola.net - - Paul Pogba membongkar bagaimana situasi tim Manchester United ketika Ole Gunnar Solskjaer pertama kali tiba menggantikan Jose Mourinho. Kata Pogba, pada saat itu sebenarnya Solskjaer tak banyak bicara perihal taktik, hanya soal bermain dengan senyuman.
MU terus merosot ketika ditangani Mourinho. Pemain-pemain tampak lesu, konflik berkelanjutan antara Mourinho dengan Pogba tak juga selesai, dan tentu mengganggu stabilitas tim.
Puncaknya, ketika MU dikalahkan Liverpool di Anfield, pimpinan klub memecat Jose Mourinho. Pemecatan itu tak terlalu mengejutkan, bahkan sudah ditunggu-tunggu.
Yang mengejutkan adalah pengganti Mournho. Entah alasan apa, pimpinan MU memilih Ole Gunnar Solsjaer sebagai suksesor. Kala itu, penunjukkan Solskjaer sempat dikritik keras, dia dinilai belum cukup berpengalaman.
Kendati demikian, Solskjaer mampu menjawab kritik dengan baik. Dia memberikan dampak instan pada perkembangan MU. Mereka melewati sembilan pertandingan tanpa kekalahan, permainan Setan Merah juga jadi lebih hidup.
"Hal pertama yang dikatakan Ole adalah untuk menikmati sepak bola. Itulah satu-satunya hal yang dia katakan kepada kami. Itulah yang kami lakukan, kami menikmati bermain sepak bola," tegas pogba kepada The Times.
Sayangnya, kebangkitan MU hanya sesaat. Mereka kembali terpuruk jelang akhir musim, Solskjaer seakan-akan tidak ada beda dengan Mourinho.
"Beberapa bulan terakhir [musim lalu] tidak cukup baik dan ketika anda tidak memenangkan pertandingan, anda tidak bisa menikmatinya. Itu sulit. Kami juga mendapati beberapa pemain yang cedera."
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Masih Belajar
Pogba tidak tahu penyebab MU kembali terpuruk, tetapi dia tahu bahwa tim sedang berkembang. Baginya, tidak ada yang perlu dikhawatirkan. MU sudah memercayai Solskjaer, dan mereka hanya perlu menunggu hasil kerja Solskjaer dalam jangka panjang.
"Ketika anda tiba pada periode itu dalam semusim, rasanya sulit. Saya kira itu berdampak pada hasil-hasil pertandingan kami," imbuh Pogba.
"Saya kira kami masih belajar, kami masih berkembang. Kami mencoba kembali ke puncak dan bermain di Liga Champions, mencapai semifinal, menjuarai Premier League. Itulah tujuan klub dan karena itulah Ole kembali," tutupnya.
Terlepas dari dukungan Pogba, Solskjaer diyakini bakal kesulitan melewati musim 2019/20 mendatang, mengingat fans Manchester United tidak bisa bersabar menunggu perubahan.
Baca Juga:
- Temui MU, Juventus Bahas Transfer Paul Pogba dan Joao Cancelo
- Solskjaer Jelaskan Alasan Manchester United Merekrut Daniel James
- Cekcok dengan Solskjaer? Paul Pogba Akhirnya Buka Suara
- Manchester United Ingin Memulai Musim Baru dengan Target Meraih Trofi
- Ada Peran Ryan Giggs di Balik Transfer Daniel James ke MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


