Pogba Tak Bersinar Karena Konflik yang Ditimbulkan Mourinho
Dimas Ardi Prasetya | 15 Januari 2019 21:30
Bola.net - - Salah satu legenda Manchester United Bryan Robson mengatakan bahwa Paul Pogba butuh perhatian dan tak butuh konflik yang membuatnya tak bisa tampil maksimal.
Sejak gabung dengan United pada tahun 2016 silam, Pogba kesulitan untuk tampil konsisten. Kadang ia tampil seperti saat masih di Juventus, namun kadang ia juga tampil seperti kurang suplemen dan loyo.
Pada akhirnya, hal tersebut membuatnya berseteru dengan Jose Mourinho. Manajer asal Portugal itu mencabut kembali ban wakil kapten yang sempat disematkan kepadanya.
Mourinho bahkan sempat menyebutnya sebagai virus bagi rekan-rekannya. Akhirnya ia mencadangkannya di sejumlah pertandingan.
Kebangkitan Pogba
Namun Pogba akhirnya bisa bangkit setelah Mourinho dipecat dan digantikan oleh Ole Gunnar Solskjaer. Gelandang asal Prancis itu langsung menyumbangkan empat gol dan empat assist dalam lima pertandingan di Premier League.
Menurut Robson, kebangkitan Pogba ini tak lepas dari hilangnya konflik yang dahulu diusung oleh Mourinho. Dan sebagai gantinya, ia mendapat perhatian dan kasih sayang dari Solskjaer.
“Kebangkitan Paul Pogba menunjukkan bahwa ia selalu membutuhkan lengan untuk merangkulnya," ucapnya pada Daily Mail.
“Konflik tidak pernah menjadi latar belakang yang baik di sebuah klub sepakbola mana pun dan tentu saja itu tidak berhasil untuk Paul di bawah Jose Mourinho. Memang, konflik tidak berhasil untuk semua pemain di Manchester United," serunya.
"Paul mendapat bagian yang besar (dari konflik itu), tetapi ia tidak sendirian dalam mengambil beban dan itu tidak bisa dihindari bahwa perubahan manajerial harus dilakukan," ujar Robson.
Dihargai
Robson mengatakan bahwa Pogba juga bisa bangkit setelah Solskjaer berhasil meyakinkannya bahwa ia masih sangat dihargai di Old Trafford. Hal ini tentu penting karena sebelumnya ia sempat mendapat banyak kritikan dari fans maupun para pandit.
“Ole Gunnar Solskjaer tahu Paul saat masih bekerja sebagai pelatih tim cadangan United bertahun-tahun yang lalu dan dengan cepat mengidentifikasi bahwa, untuk semua pemain depan dan pemberani, jika Anda suka, Paul membutuhkan lengan untuk merangkulnya dan meyakinkan bahwa ia masih dihargai," ujarnya.
"Akibatnya, Paul terlihat seperti pemain kelas dunia yang kami pikir kami datangkan dari Juventus, dan Manchester United adalah tim yang lebih baik," seru Robson.
Berita Video
Berita video Cover Story olahraga tradisi antar kampung, walaupun tanpa PSSI tarkam terus berkembang menjadi lahan bisnis.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







