Prediksi Chelsea vs Newcastle 20 Desember 2023
Gia Yuda Pradana | 19 Desember 2023 08:02
Bola.net - Chelsea akan menjamu Newcastle di perempat final Carabao Cup/EFL Cup 2023/2024. Pertandingan Chelsea vs Newcastle di Stamford Bridge ini akan kick-off Rabu, 20 Desember 2023, jam 03:00 WIB.
Di Premier League akhir pekan kemarin, Chelsea dan Newcastle sama-sama meraih kemenangan. Chelsea menundukkan Sheffield United 2-0 di Stamford Bridge, sementara Newcastle menumbangkan sang tamu Fulham 3-0.
Gol-gol Chelsea ke gawang Sheffield dilesakkan oleh Cole Palmer dan Nicolas Jackson. Sementara itu, gol-gol Newcastle kontra Fulham dicetak oleh Lewis Miley, Miguel Almiron, serta Dan Burn.
Chelsea dan Newcastle sudah bertemu sekali di Premier League musim ini, yakni pada pekan ke-13. Main di kandang Newcastle, Chelsea takluk 1-4.
Empat gol Newcastle diciptakan oleh Alexander Isak, Jamaal Lascelles, Joelinton dan Anthony Gordon. Gol semata wayang Chelsea dicetak oleh Raheem Sterling.
Bisakah Chelsea membalas kekalahan itu saat meladeni Newcastle dalam laga perempat final Carabao Cup di Stamford Bridge nanti?
Prediksi Starting XI Chelsea vs Newcastle
Chelsea (4-2-3-1): Petrovic; Colwill, Badiashile, Silva, Disasi; Fernandez, Caicedo; Mudryk, Palmer, Maatsen; Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Info skuad: Sanchez (cedera), Cucurella (cedera), Fofana (cedera), Chalobah (cedera), James (cedera), Madueke (cedera), Chilwell (meragukan), Lavia (meragukan), Ugochukwu (meragukan).
Newcastle (4-3-3): Dubravka; Burn, Botman, Lascelles, Livramento; Longstaff, Guimaraes, Miley; Gordon, Wilson, Almiron.
Pelatih: Eddie Howe.
Info skuad: Tonali (skorsing), Pope (cedera), Targett (cedera), Willock (cedera), Anderson (cedera), Murphy (cedera), Barnes (cedera), Manquillo (cedera), Schar (meragukan), Joelinton (meragukan), Isak (meragukan), Trippier (meragukan).
Head to Head Chelsea vs Newcastle
5 Pertemuan Terakhir
25-11-2023 Newcastle 4-1 Chelsea (Premier League)
28-05-2023 Chelsea 1-1 Newcastle (Premier League)
13-11-2022 Newcastle 1-0 Chelsea (Premier League)
13-03-2022 Chelsea 1-0 Newcastle (Premier League)
30-10-2021 Newcastle 0-3 Chelsea (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Chelsea (K-M-K-K-M)
25-11-23 Newcastle 4-1 Chelsea (Premier League)
03-12-23 Chelsea 3-2 Brighton (Premier League)
07-12-23 MU 2-1 Chelsea (Premier League)
10-12-23 Everton 2-0 Chelsea (Premier League)
16-12-23 Chelsea 2-0 Sheffield (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Newcastle (M-K-K-K-M)
03-12-23 Newcastle 1-0 MU (Premier League)
08-12-23 Everton 3-0 Newcastle (Premier League)
10-12-23 Tottenham 4-1 Newcastle (Premier League)
14-12-23 Newcastle 1-2 Milan (Liga Champions)
16-12-23 Newcastle 3-0 Fulham (Premier League).
Statistik dan Prediksi Skor Chelsea vs Newcastle
- Chelsea tanpa kemenangan dalam 3 laga terakhir vs Newcastle (M0 S1 K2).
- Chelsea cuma menang 2 kali dalam 6 laga terakhir di semua kompetisi (M2 S1 K3).
- Chelsea tak terkalahkan dalam 4 laga kandang terakhir di semua kompetisi (M3 S1 K0).
- Chelsea selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga kandang terakhir di semua kompetisi.
- Newcastle cuma menang 2 kali dalam 6 laga terakhir di semua kompetisi (M2 S1 K3).
- Newcastle tanpa kemenangan dalam 5 laga tandang terakhir di semua kompetisi (M0 S1 K4).
- Newcastle cuma mencetak total 2 gol dalam 5 laga tandang terakhir di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Chelsea 2-1 Newcastle.
Jadwal Perempat Final Carabao Cup/EFL Cup 2023/2024
Rabu, 20 Desember 2023
02:45 WIB Everton vs Fulham
02:45 WIB Port Vale vs Middlesbrough
03:00 WIB Chelsea vs Newcastle
Kamis, 21 Desember 2023
03:00 WIB Liverpool vs West Ham
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal, Hasil, dan Bagan Coppa Italia 2023/2024
- Tottenham Memang Lebih Meyakinkan saat Main Tandang
- Top Skor Tottenham di Premier League: Son Heung-Min, Dejan Kulusevksi, Richarlison
- Siapa Bisa Beri Juventus Kekalahan Kedua?
- Akhir Puasa Kemenangan Lecce
- Juventus pun Tak Mampu Menang di Kandang Genoa
- Rayo Vallecano Aneh: Bisa Imbangi Madrid dan Barcelona, tapi Kalah Lawan Osasuna
- Setelah 12 Laga, Celta Vigo Raih Kemenangan Kedua
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04