Prediksi Manchester City vs Arsenal 27 April 2023
Gia Yuda Pradana | 25 April 2023 11:41
Bola.net - Manchester City akan menjamu Arsenal di Etihad Stadium pada pekan ke-33 Premier League 2022/2023. Pertandingan Liga Inggris antara Man City vs Arsenal ini akan live Kamis, 27 April 2023, jam 02:00 WIB.
Ini adalah laga yang sangat krusial dalam perburuan gelar juara. Bagi Man City, yang notabene merupakan juara bertahan, ini adalah sebuah kesempatan emas yang tak boleh disia-siakan. Bagi sang pemimpin klasemen Arsenal, mereka akan berada dalam bahaya besar jika sampai kalah.
Arsenal masih berada di puncak. Namun, tiga hasil imbang secara beruntun membuat pasukan Mikel Arteta cuma memiliki keunggulan semu lima poin atas anak-anak asuh Josep Guardiola.
Arsenal sudah memainkan 32 pertandingan, sementara Man City baru melakoni 30 laga. Jika Man City bisa menang di laga nanti, juga dalam dua laga tunda mereka, maka Arsenal akan dikudeta dari posisi teratas.
Arsenal tak kesulitan mencetak gol, tetapi, belakangan ini, itu tak diimbangi dengan pertahanan yang solid. Alhasil, keunggulan mereka atas Man City terus menipis.
Dalam bentrokan langsung dengan Man City di Etihad Stadium nanti, apabila permainannya tak mengalami peningkatan, maka Arsenal harus bersiap menerima sebuah pukulan yang fatal.
Prediksi Starting XI

Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Laporte, Dias, Stones; Grealish, Gundogan, Rodri, Mahrez; Bernardo Silva, De Bruyne; Haaland.
Pelatih: Josep Guardiola.
Info skuad: Ake (cedera).
Arsenal (4-3-3): Ramsdale; Zinchenko, Magalhaes, Holding, White; Xhaka, Partey, Odegaard; Martinelli, Jesus, Saka.
Pelatih: Mikel Arteta.
Info skuad: Tomiyasu (cedera), Elneny (cedera), Saliba (cedera), Xhaka (meragukan).
Head to Head

Head to head di Premier League
Manchester City menang: 18
Seri: 10
Arsenal menang: 23.
5 Pertemuan Terakhir
16-02-2023 Arsenal 1-3 Man City (EPL)
28-01-2023 Man City 1-0 Arsenal (FA Cup)
01-01-2022 Arsenal 1-2 Man City (EPL)
28-08-2021 Man City 5-0 Arsenal (EPL)
21-02-2021 Arsenal 0-1 Man City (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Manchester City (M-M-M-S-M)
08-04-23 Southampton 1-4 Man City (EPL)
12-04-23 Man City 3-0 Bayern (UCL)
15-04-23 Man City 3-1 Leicester (EPL)
20-04-23 Bayern 1-1 Man City (UCL)
22-04-23 Man City 3-0 Sheffield (FA Cup).
5 Pertandingan Terakhir Arsenal (M-M-S-S-S)
19-03-23 Arsenal 4-1 Palace (EPL)
01-04-23 Arsenal 4-1 Leeds (EPL)
09-04-23 Liverpool 2-2 Arsenal (EPL)
16-04-23 West Ham 2-2 Arsenal (EPL)
22-04-23 Arsenal 3-3 Southampton (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor

- Man City selalu menang dalam 7 laga terakhirnya melawan Arsenal di semua kompetisi.
- Man City menang 8 kali dan tak terkalahkan dalam 9 laga terakhirnya di Premier League (M8 S1 K0).
- Man City selalu menang dalam 6 laga terakhirnya di Premier League.
- Man City selalu mencetak minimal 3 gol dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.
- Man City selalu kebobolan 1 gol dalam 3 dari 4 laga kandang terakhirnya di Premier League.
- Arsenal tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di Premier League (M7 S3 K0).
- Arsenal selalu meraih hasil seri dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.
- Arsenal selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.
- Arsenal selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 laga terakhirnya di Premier League.
Prediksi skor akhir: Manchester City 2-1 Arsenal.
Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 Pekan 33

Rabu, 26 April 2023
01:30 WIB Wolverhampton vs Crystal Palace
01:45 WIB Aston Villa vs Fulham
02:00 WIB Leeds United vs Leicester City
Kamis, 27 April 2023
01:30 WIB Nottingham Forest vs Brighton
01:45 WIB West Ham vs Liverpool
01:45 WIB Chelsea vs Brentford
02:00 WIB Manchester City vs Arsenal
Jumat, 28 April 2023
01:45 WIB Southampton vs Bournemouth
01:45 WIB Everton vs Newcastle
02:15 WIB Tottenham vs Manchester United
Klasemen Sementara Premier League 2022/2023
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- MU Jumpa Man City di Final FA Cup, Erik Ten Hag: Siapa Takut?
- Terpeleset Lawan Southampton, Mikel Arteta Percaya Arsenal Bakal Bangkit Lawan Manchester City
- AC Milan Pertimbangkan Kyle Walker Tempati Bek Kanan Inti di Musim Depan
- Kabar Baik MU! Raphael Varane Bisa Pulih Sebelum Final FA Cup 2022/2023
- Jumpa Manchester City di Final FA Cup 2022/2023, Luke Shaw: Gasskeun!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






