Preview: Arsenal vs Crystal Palace, Kemenangan ke-100
Editor Bolanet | 15 Agustus 2014 20:46
Demi mewujudkan misi ganda, Arsene Wenger siap tampil dengan kekuatan penuh. Beberapa pemain baru yang didatangkan musim panas lalu, seperti Alexis Sanchez, Calum Chambers dan Mathieu Debuchy siap dipasang sebagai starter.
Sayangnya di saat bersamaan, Arsenal juga kehilangan cukup banyak pemain. Serge Gnabry, Ryo Miyaichi dan Theo Walcott sudah pasti absen karena cedera. Tak hanya itu, trio Jerman, Mesut Ozil, Per Mertesacker dan Lukas Podolski juga tak bisa dipastikan bakal bisa tampil.
Selain nama di atas, rekrutan baru David Ospina dan bek andalan Laurent Koscielny kondisinya juga diragukan. Tetapi khusus untuk Koscielny kemungkinan tetap akan diturunkan sebagai starter di jantung pertahanan.
Beralih ke kubu lawan, kondisi Crystal Palace sedikit lebih baik dibandingkan tuan rumah Arsenal. Hanya Jerome Thomas yang dipastikan absen karena cedera. Sementara Damien Delaney, Adrian Mariappa dan Jonathan Williams masih berpeluang tampil meski kondisinya meragukan.
Bukan kondisi skuat yang harusnya menjadi perhatian utama Palace, melainkan kehadiran juru taktik di bangku cadangan. Palace dipastikan akan melawan ke Emirates tanpa juru taktik setelah Tony Pulis mengundurkan diri. (mac/hsw)
Perkiraan Susunan Pemain

Crystal Palace (4-4-1-1): Speroni; Ward, Delaney, Hangeland, Mariappa; Bolasie, Jedinak, Ledley, Puncheon; Chamakh; Campbell.
Data dan Fakta

- Arsenal gagal meraih kemenangan pada laga pembuka di 4 musim terakhir (3 imbang dan 1 kalah); termasuk kalah dari Aston Villa (1-3) di Emirates musim lalu.
- Palace hanya meraih satu kemenangan pada laga pembuka EPL akhir pekan di 5 musim terakhir (2 imbang dan 2 kalah).
- 2013/14 adalah musim untuk pertama kalinya Crystal Palace berhasil terhindar dari jeratan degradasi di akhir musim.
- Jika meraih kemenangan, Arsenal akan mencatatkan 100 kemenangan di Stadion Emirates.
- Mikel Arteta sudah mencetak 2 gol di 3 laga Premier League melawan Crystal Palace.
- Olivier Giroud sudah mencetak 6 gol di 6 laga Premier League terakhir di stadion Emirates.
- Palace hanya kalah sekali pada 8 laga Premier League terakhir (5 menang, 2 imbang dan 1 kalah).
- Arsenal mencatatkan 7 kemenangan dan hanya kalah sekali pada 10 laga Premier League berhadapan dengan Crystal Palace.
- The Gunners menjadi salah satu tim paling akurat musim lalu dengan 54 persen dari total tembakan mereka mengarah ke gawang.
Head to Head

- 02/02/14 Arsenal 2 - 0 Crystal Palace (Premier League)
- 26/10/13 Crystal Palace 0 - 2 Arsenal (Premier League)
- 14/02/05 Arsenal 5 - 1 Crystal Palace (Premier League)
- 07/11/04 Crystal Palace 1 - 1 Arsenal (Premier League)
- 21/02/98 Arsenal 1 - 0 Crystal Palace (Premier League)
Lima Laga Terakhir

- 19/07/14 Boreham Wood 0 - 2 Arsenal (Uji Coba)
- 27/07/14 New York RB 1 - 0 Arsenal (Uji Coba)
- 02/08/14 Arsenal 5 - 1 Benfica (Emirates Cup)
- 03/08/14 Arsenal 0 - 1 AS Monaco (Emirates Cup)
- 10/08/14 Arsenal 3 - 0 Manchester City (Community Shield)
Crystal Palace (M-S-M-M-K)
- 17/07/14 Grazer AK 1 - 13 Crystal Palace (Uji Coba)
- 24/07/14 Columbus Crew 2 - 2 Crystal Palace (Uji Coba)
- 26/07/14 Philadelphia Union 0 - 1 Crystal Palace (Uji Coba)
- 29/07/14 Richmond Kickers 0 - 3 Crystal Palace (Uji Coba)
- 02/08/14 Brentford 3 - 2 Crystal Palace (Uji Coba)
Komparasi Skuat

- Rata-rata umur skuat: 25
- Termuda: 17 (G. Zelalem)
- Tertua: 33 (T. Rosicky)
- Pemain di bawah 21 tahun: 7
- Pemain asing: 23
- Pemain non-Eropa: 5
Crystal Palace
- Rata-rata umur skuat: 26,6
- Termuda: 18 (H. Boateng)
- Tertua: 35 (J. Speroni)
- Pemain di bawah 21 tahun: 5
- Pemain asing: 16
- Pemain non-Eropa: 7
Prediksi

Berat bagi Palace untuk bisa mencuri poin di kandang Arsenal, terlebih tanpa kehadiran Pulis. Arsenal tim yang secara materi lebih kuat dan Bola.net memprediksi The Gunners akan meraih kemenangan telak 3-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





