Preview: City vs Stoke, Pertahankan Tekanan
Editor Bolanet | 21 Februari 2014 12:02
Menyusul kekecewaan yang mereka rasakan setelah meladeni perlawanan di Liga Champions tengah pekan ini, Manuel Pellegrini bisa sedikit tersenyum menyusul pulihnya kondisi dari dua penggawa andalannya, Matija Nastatic dan Sergio Aguero. Keduanya diperkirakan sudah bisa memperkuat tim di laga akhir pekan ini.
Aguero, yang merupakan pencetak gol terbanyak City di musim ini, sudah tidak bermain selama kurang lebih tiga pekan akibat cedera hamstring yang ia alami. Sementara itu sang bek, Nastatic, mengalami sedikit masalah di lututnya.
City sendiri merupakan kekuatan yang menakutkan di Premier League musim ini. Namun demikian, mereka sedikit kesulitan untuk meraih tiga angka di beberapa laga belakangan. Dari empat laga terakhir yang mereka mainkan, hanya satu di antaranya yang berakhir dengan kemenangan. Termasuk di antaranya saat ditumbangkan Chelsea 1-0 di kandang sendiri dan hanya bisa bermain imbang tanpa gol kala melawan Norwich City.
Di sisi lain, tim asuhan Mark Hughes akan berharap timnya bisa keluar dari maut degradasi. Tambahan tiga angka bakal membuat The Potters makin menjauh dari kejaran tim-tim lain yang berusaha menghindar dari zona berbahaya.
Duduk di peringkat 14 klasemen sementara, Stoke City juga akan menyambut beberapa pemain yang kembali dari cedera, seperti Andy Wilkinson dan Matthew Etherington. Keduanya akan kembali bermain di akhir pekan ini.
Usai melewati periode yang berat di bulan Januari, Stoke kini sudah tak terkalahkan di tiga laga Premier League. Selain itu mereka juga tiga kali sukses menahan imbang Manchester City di lima laga terakhir mereka. (bola/rer)
Perkiraan Susunan Pemain

Stoke: Begovic, Cameron, Shawcross, Wilson, Pieters, Odemwingie, Adam, Whelan, Etherington, Walters, Crouch
Data dan Fakta

- Manchester City tak terkalahkan di 13 laga terakhir mereka melawan Stoke di semua ajang.
- Manchester City mencetak setidaknya tiga gol di tiga laga kandang terakhir mereka melawan Stoke di semua level kompetisi.
- Stoke gagal menang di 11 laga away terakhir mereka di Premier League
Head to Head

14-09-2013 Stoke 0 : 0 Manchester City
26-01-2013 Stoke 0 : 1 Manchester City
01-01-2013 Manchester City 3 : 0 Stoke
15-09-2012 Stoke 1 : 1 Manchester City
24-03-2012 Stoke 1 : 1 Manchester City
Lima Laga Terakhir Kedua Tim

29-01-2014 Tottenham 1 : 5 Manchester City
03-02-2014 Manchester City 0 : 1 Chelsea
08-02-2014 Norwich 0 : 0 Manchester City
15-02-2014 Manchester City 2 : 0 Chelsea
18-02-2014 1Manchester City 0 : 2 Barcelona
Stoke City:
26-01-2014 Chelsea 1 : 0 Stoke
29-01-2014 Sunderland 1 : 0 Stoke
01-02-2014 Stoke 2 : 1 Manchester United
08-02-2014 Southampton 2 : 2 Stoke
12-02-2014 Stoke 1 : 1 Swansea
Komparasi Skuat

Rata-rata umur skuat: 26,9
Termuda: 18 (Marcos Lopes)
Tertua: 36 (R. Wright)
Pemain di bawah 21 tahun: 2
Pemain asing: 19
Pemain non-Eropa: 9
Stoke City:
Rata-rata umur skuat: 27
Termuda: 19 (D. Bachmann)
Tertua: 37 (T. Sorensen)
Pemain di bawah 21 tahun: 4
Pemain asing: 18
Pemain non-Eropa: 5
Prediksi

Reputasi tim dengan gol terbanyak di Premier League tentu datang bukan tanpa alasan. Apalagi mereka akan bisa kembali menurunkan sang mesin gol Sergio Aguero.
Berdasarkan pada fakta tersebut, Bolanet memprediksi laga ini akan berakhir dengan skor Manchester City 2-0 Stoke City. Bagaimana menurut kalian Bolaneters?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






