PSG Kembali Kejar N'Golo Kante
Serafin Unus Pasi | 8 Februari 2019 17:40
Bola.net - - Juara Ligue 1, PSG nampaknya belum menyerah mengejar N'Golo Kante. Klub berjuluk Les Parisien itu dikabarkan tertarik untuk mengejar kembali gelandang Chelsea itu di musim panas nanti.
Pada musim panas kemarin, Kante bisa dikatakan menjadi buruan nomor satu PSG. Pemain Timnas Prancis itu diproyeksikan menjadi pengganti Thiago Motta yang meninggalkan klub.
Namun usaha PSG untuk menggaet sang gelandang mendapatkan penolakan. Kante mengakui bahwa ia mendapatkan tawaran dari PSG namun ia masih ingin bertahan di Chelsea.
Penolakan Kante untuk PSG itu tidak membuat raksasa Prancis itu menyerah. Dilansir Le 10 Sports, tim besutan Thomas Tuchel itu siap mencoba mendatangkan kembali sang pemain ke Paris.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca manuver transfer PSG untuk Kante.
Situasi Berubah
PSG sendiri kabarnya percaya diri untuk mendatangkan Kante, setelah sang pemain dikabarkan sedikit tidak bahagia di Chelsea.
Musim ini, Kante harus mengalami perubahan posisi. Ia yang selama ini diplot sebagai gelandang bertahan, ditugaskan oleh Maurizio Sarri untuk bermain sebagai gelandang box to box, sementara posisinya diserahkan kepada Jorginho.
Kante kabarnya kurang nyaman harus bermain di posisi ini, sehingga ia mulai mempertimbangkan untuk angkat kaki cari Stamford Bridge.
Situasi Sulit
Namun PSG harus menghadapi situasi yang sulit untuk merekrut Kante. Pasalnya sang pemain baru saja memperpanjang kontrak di Chelsea.
Pada bulan November kemarin, ia resmi mengakhiri semua spekulasi mengenai masa depannya. Ia meneken kontrak berdurasi lima tahun sehingga ia masih terikat kontrak di Stamford Bridge hingga tahun 2023.
PSG kabarnya harus siap merogoh kocek di atas 100 juta Euro sebagai mahar transfer untuk pemain 27 tahun tersebut.
Masih Jadi Andalan
Kante musim ini tercatat bermain sebanyak 32 kali di tim utama Chelsea, di mana ia membuat 4 gol dan 4 assist bagi tim London Barat tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







