Rafael Leao Pernah Disebut Lebih Baik dari Cristiano Ronaldo, Yuk Diangkut Liverpool!
Richard Andreas | 3 Juni 2022 13:00
Bola.net - Liverpool disarankan untuk mencoba merekrut winger muda AC Milan, Rafael Leao. Jika diperhatikan, Leao bisa jadi pengganti yang ideal untuk Sadio Mane.
The Reds memang dikabarkan bakal mencoba merekrut penyerang baru musim panas ini. Trio lini serang bakal berubah, Mane memilih mencoba petualangan baru.
Kehilangan Mane tentu jadi PR besar untuk Liverpool. Jurgen Klopp jelas membutuhkan pengganti yang ideal dan sama bagusnya dengan Mane.
Ada beberapa kandidat, seperti Darwin Nunez dan Ousmane Dembele. Namun, terkini Liverpool diminta mempertimbangkan Rafael Leao dari AC Milan.
Mulai matang
Leao pindah ke Milan pada tahun 2019, usianya masih sangat muda. Saat itu dia dianggap sebagai berlian mentah yang siap dibentuk.
Pandangan itu terbukti benar. Musim 2021/22 lalu, Leao jadi salah satu pemain penting Milan dalam perjalanan menjadi Scudetto.
Dia mencetak tujuh gol di paruh kedua musim kemarin. Gol-golnya pun jauh lebih penting karena tercipta di lima pertanidngan terakhir Milan dalam perjalanan jadi juara.
Musim 2021/22 lalu, Leao menorehkan total 11 gol dan 10 assists di Serie A, angka yang cukup bagus untuk pemain 22 tahun. Dia pun digadang-gadang jadi salah satu bintang Portugal di masa mendatang.
Pernah dilirik Liverpool
Menurut laporan Liverpool.com, nama Leao ternyata pernah masuk radar Liverpool. Namun, saat itu The Reds memilih merekrut Luis Diaz karena situasi yang lebih memungkinkan.
Biar begitu, seharusnya Liverpool kembali mendekati Leao musim panas ini. Mereka membutuhkan pengganti Sadio Mane yang bisa langsung membuat perbedaan.
Kualitas Leao sebagai pemain muda tidak perlu diragukan. Dia mendapatkan julukan 'Portuguese Mbappe' dan memulai perkembangannya di akademi Sporting Lisbon.
Saat itu, salah satu pelatih Leao di sana, melihat bakat muda Leao sebagai salah satu pemain terbaik yang pernah melalui akademi Sporting, bahkan lebih baik dari Cristiano Ronaldo.
Sumber: Liverpool.com
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Soal Erling Haaland, De Bruyne: Striker Top, Dicari-cari Man City!
- Body Goals! Georgina Rodriguez Pamer Tubuh Aduhai Usai Melahirkan Putrinya Cristiano Ronaldo
- Perpisahan Adalah Skenario Terbaik untuk Paul Pogba dan MU
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
- Jadwal Lengkap Pramusim Manchester United 2022: Dari Lawan Liverpool Hingga Atletico
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04