Ramsey Akui Arsenal Sempat Gugup Lawan Swansea
Afdholud Dzikry | 16 Januari 2017 15:30
Bola.net - - Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey mengakui bahwa timnya sempat bermain terlalu berhati-hati dan gugup saat melawan Swansea City.
Arsenal memang sukses meraih kemenangan telak empat gol tanpa balas saat bermain di Liberty Stadium. Setelah hanya unggul satu gol di babak pertama, tiga gol mereka cetak usai jeda.
Olivier Giroud membawa The Gunners unggul lewat golnya pada menit ke-37. Berikutnya, Arsenal mencetak gol lewat bunuh diri dari Jack Cork dan Kyle Naughton, lalu dilengkapi gol Alexis Sanchez.
Dan diakui oleh Ramsey, timnya sempat terlalu berhati-hati di awal-awal pertandingan sebelum Giroud memecah kebuntuan. The Gunners menurutnya terlalu berhati-hati karena di dua laga terakhir, lawan Bournemouth dan Preston North End mereka selalu kebobolan lebih dahulu.
Kami sudah memulai dua pertandingan terakhir dengan tertinggal lebih dulu, jadi penting bagi kami untuk mengambil keunggulan. Kami melakukan itu dengan sangat baik, mencetak beberapa gol pada akhirnya dan pulang dengan kemenangan meyakinkan, ujarnya.
Salah satu target utama kami adalah menghindari kebobolan atau dalam posisi tertinggal. Saya rasa kami bertahan dengan sangat baik, sambungnya.
Kami meredam mereka sehingga cuma mendapatkan beberapa peluang bernilai separuh. Kami melalui itu, memainkan sepakbola yang cukup bagus dan pulang dengan kemenangan pada akhirnya, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









