Rapor Positif Eks Kapten MU Untuk Ox Chamberlain
Dimas Ardi Prasetya | 17 Januari 2018 00:17
Bola.net - - Mantan kapten Manchester United Gary Neville memuji performa menawan Alex Oxlade-Chamberlain bersama dengan sejauh ini.
Awalnya, gelandang berusia 24 tahun ini lebih banyak dicadangkan oleh Jurgen Klopp setelah dibeli dari . Namun secara perlahan ia mulai dipercaya oleh Klopp untuk mengisi lini tengah skuat Liverpool.
Kini masa depannya di Liverpool kian cerah. Sebab ia sepertinya dipercaya oleh Klopp untuk mengisi satu posisi di lini tengah sepeninggal Philippe Coutinho.
Chamberlain pun membayar lunas kepercayaan Klopp. Saat dipercaya tampil lawan Manchester City akhir pekan kemarin, ia tampil lugas di lini tengah. Ia mencetak satu gol dan satu assist dan membantu Liverpool menang 4-3.
Neville sendiri di awal musim sempat menyebut Chamberlain bisa saja gagal di Liverpool. Namun kini ia menganggap penggawa timnas Inggris tersebut telah membuktikan dirinya akan dan bisa sukses bersama The Reds.
Saya mengatakan bahwa saya pikir Liverpool akan menjadikannya sukses atau membuatnya gagal. Orang-orang yang ragu kepadanya ada di sana, di dalam kelompok fans Liverpool, dan saya pikir ia telah melangkah jauh pada hari Minggu untuk membuktikan bahwa ia bisa menjadi seseorang yang memberi nilai besar ke tim ini, ucapnya pada Sky Sports.
Ia memiliki keuletan, bukan hanya skill dan talenta, tapi juga perjuangan, semangat bermain untuk Liverpool. Mereka tidak akan menerima apapun yang kurang dari itu di sini. Arsenal sedikit berbeda di bawah Arsene Wenger, gaya main sepakbola yang mengalir, kebebasan bermain hampir menjadi hal yang paling penting, cetus Neville.
Tapi di Liverpool Anda juga harus menerapkannya dengan sisi lain permainan ini. Ia tampil dengan sangat baik di kedua babak, ia ulet, dan itu juga gol yang bagus baginya, pujinya.
Sejauh ini, ia sudah bermain sebanyak 26 kali bagi Liverpool di semua ajang kompetisi. Ia mencetak empat gol dan empat assist.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









