Real Madrid Segera Perpanjang Kontrak Dani Carvajal
Serafin Unus Pasi | 29 Juli 2021 18:40
Bola.net - Kebersamaan Dani Carvajal dan Real Madrid nampaknya akan berlangsung lebih lama. Sang bek diberitakan akan mendapatkan kontrak baru di Real Madrid dalam waktu dekat.
Carvajal merupakan sosok andalan di skuat Real Madrid. Ia selalu jadi pilihan utama di sisi kanan pertahanan Los Blancos.
Kontrak Carvajal di Real Madrid akan habis di tahun depan. Beredar kabar Carvajal bakal dilepas setelah musim lalu ia rentan terkena cedera.
Dilansir El Partidazo de COPE, Madrid tidak akan membiarkan Carvajal pergi. Mereka berencana untuk memberikannya kontrak baru dalam waktu dekat ini.
Simak situasi transfer Carvajal di bawah ini.
Pemain Kunci
Menurut laporan tersebut, Real Madrid dan Carlo Ancelotti sama sekali tidak berminat menjual Carvajal di musim panas ini.
Ancelotti menilai Carvajal adalah salah satu bek kanan terbaik di dunia. Ia menilai sang bek bisa jadi pembeda bagi skuat mereka.
Jadi ketimbang melepas, Carvajal akan diberikan kontrak baru dalam waktu dekat.
Sudah Sepakat
Laporan itu mengklaim bahwa Carvajal sudah menyepakati kontrak baru di Real Madrid.
Ia mendapatkan kontrak berdurasi tiga tahun. Sehingga ia akan membela Los Blancos hingga tahun 2024.
Namun laporan itu tidak mengklaim berapa gaji yang akan diterima oleh sang bek di kontrak barunya itu.
Rekrut Satu Pemain
Di musim panas ini, Real Madrid baru mendatangkan satu pemain baru.
Mereka sukses mengamankan jasa David Alaba dari Bayern Munchen secara gratisan.
(El Partidazo de COPE)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









