Resmi, Arsenal Perpanjang Kontrak Mikel Arteta
Serafin Unus Pasi | 6 Mei 2022 15:47
Bola.net - Kebersamaan Arsenal dan Mikel Arteta resmi berlanjut. Tim asal London Utara itu resmi memperpanjang kontrak sang manajer.
Arteta resmi bergabung dengan Arsenal di tahun 2019 kemarin. Ia menggantikan Unai Emery yang dipecat oleh manajemen Arsenal.
Perlahan tapi pasti, eks gelandang The Gunners itu mulai mendongkrak performa Arsenal. Mereka sedikit lagi akan lolos ke UCL setelah musim lalu absen dari kompetisi Eropa.
Hari ini, Jumat (6/5) Arsenal resmi memperpanjang kontrak sang manajer. "Kami dengan senang mengumumkan bahwa Mikel Arteta telah memperpanajng kontrak hingga akhir musim 2024/25," tulis pernyataan resmi Arsenal.
Simak komentar Arteta selengkapnya di bawah ini.
Merasa Bersyukur
Arteta mengaku gembira bisa mendapatkan perpanjangan kontrak untuk melatih Arsenal.
Ia mengaku enjoy menjadi manajer Arsenal dan ia senang masih dipercaya klub untuk menangani The Gunners lebih lama lagi.
"Saya sangat antusias dengan kontrak baru ini. Saya sangat bersyukur dan sangat-sangat gembira hari ini," ujar Arteta di laman resmi Arsenal.
Terus Berkembang
Arteta berjanji bahwa ia tidak akan berleha-leha setelah mendapatkan kontrak baru. Ia berjanji akan terus mengembangkan Arsenal menjadi tim yang lebih baik lagi di musim depan.
"Kami ingin membawa klub ini ke level berikutnya dan mampu bersaing dengan tim-toim top. Untuk bisa melakukan itu, kami harus bermain di Liga Champions,"
"Kami harus bisa membuat tim ini berevolusi dan mengembangkan para pemain dan setiap aspek di dalam klub ini. Kami ingin merekrut talenta-talenta terbaik untuk klub ini," ujarnya.
Tidak Sendiri
Arteta bukan satu-satunya pelatih Arsenal yang mendapatkan kontrak baru.
Manajer tim wanita Arsenal, Jonas Eidevall juga mendapatkan kontrak baru hingga tahun 2025 nanti.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


