Resmi, Emery Tunjuk Koscielny Sebagai Kapten Arsenal
Yaumil Azis | 11 Agustus 2018 16:49
- Pelatih anyar Arsenal, Unai Emery, memilih Laurent Koscielny sebagai kapten untuk musim 2018/2019 mendatang. Namun, bek asal Prancis tersebut belum akan melakoni debut dengan jabatan barunya itu lantaran sedang cedera.
Pada musim kemarin, ban kapten The Gunners dipegang oleh bek veteran asal Jerman, Per Mertesacker. Namun, posisi itu kini kosong lantaran sang pemain sudah undur diri dari dunia sepak bola akhir musim kemarin.
Hal itu kemudian membuat kapten Arsenal di sepanjang pra-musim sempat dipegang oleh beberapa pemain. Salah satunya adalah Mesut Ozil, yang sempat menjadi sorotan karena keputusan pengunduran dirinya dari timnas Jerman.
Scroll ke bawah untuk membaca pernyataan Emery.
Kapten Anyar Arsenal
Setelah cukup lama lowong, kini Arsenal punya sosok pemimpin anyar. Baru-baru ini, Emery memberikan kepercayaan kepada Koscielny serta empat pemain lain sebagai deputinya.
Kapten dari kelompok ini adalah Laurent Koscielny, yang sedang mengalami cedera saat ini, ujar Emery kepada situs resmi klub.
Setelah Laurent, kapten kami lainnya adalah Petr Cech, Aaron Ramsey, Mesut Ozil, dan Granit Xhaka, lanjutnya.
Semua Pemain Bisa Jadi Pemimpin
Emery mengungkapkan bahwa semua pemain di Arsenal punya kapasitas untuk menjadi pemimpin. Namun, Koscielny beserta empat pemain lainnya diyakininya punya potensi terbesar untuk mengemban tugas tersebut.
Saya ingin pemimpin di tim ini, setiap pemain di setiap waktu punya kapasitas untuk menunjukkan kepemimpinannya, tetapi lima pemain ini punya kemungkinan untuk menjadi kapten, pungkasnya.
Sayangnya, Koscielny masih belum bisa menjalani laga perdananya dengan jabatan baru. Pemain berumur 32 tahun itu sedang mengalami cedera dan diperkirakan baru bisa bermain pada bulan Desember nanti.
Saksikan Juga Video Ini
(goal/yom)
Baca Juga:
- Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Manchester City
- Prediksi Arsenal vs Manchester City 12 Agustus 2018
- Pep Guardiola: Unai Emery Manajer Yang Fantastis!
- Arsenal vs Manchester City, Kevin De Bruyne dan Raheem Sterling Siap Tampil
- Arsenal vs Manchester City, Unai Emery Akui Superioritas Pep Guardiola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46 -
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04