Resmi! Reece James Teken Kontrak Jangka Panjang di Chelsea
Serafin Unus Pasi | 5 September 2022 18:26
Bola.net - Kebersamaan Chelsea dan Reece James dipastikan akan berlanjut. Sang bek baru saja meneken kontrak baru di skuat Chelsea.
James merupakan produk akademi Chelsea. Beberapa tahun terakhir ia berhasil menembus tim utama The Blues dan menjadi andalan di sisi kanan pertahanan mereka.
Performa apik James ini membuat banyak klub top Eropa meminati jasanya. Beberapa mulai menggoda James agar meninggalkan Stamford Bridge.
Namun usaha klub-klub itu dipastikan gagal. Chelsea resmi mengikat sang bek dengan kontrak jangka panjang.
Simak situasi kontrak James di bawah ini.
Kontrak Jangka Panjang
Melalui laman resmi mereka, Chelsea resmi mengumumkan bahwa Reece James telah sepakat untuk meneken kontrak baru di tim mereka.
Sang bek meneken kontrak baru berdurasi lima tahun. Jadi ia masih akan membela The Blues hingga tahun 2027.
Di kontrak itu ada klausul perpanjangan otomatis selama satu tahun. Jadi ia bisa memperkuat Chelsea hingga 2028.
Kebahagiaan Besar
James sendiri mengaku girang bisa memperpanjang kontraknya di Chelsea. Ia mengaku sangat mencintai Chelsea jadi bisa memperpanjang masa baktinya di Stamford Bridge adalah kebahagiaan tersendiri.
"Saya sangat senang dengan kontrak baru saya ini. Saya sangat berterima kasih kepada para fans, pemilik baru klub dan orang-orang yang terlibat di dalam klub ini. Saya tidak sabar menatap masa depan bersama klub ini, di mana saya yakin kami memiliki kesempatan untuk memenangkan banyak trofi juara,"
"Saya bertumbuh kembang dengan mendukung klub ini. Saya sudah berada di klub ini sejak saya berusia enam tahun dan saya meneken kontrak baru karena saya hanya ingin berada di klub ini," ujarnya.
Laga Berikutnya
James dan Chelsea saat ini mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya. Mereka akan bermain di Liga Champions pada tengah pekan ini.
Mereka dijadwalkan akan terbang ke Kroasia untuk berhadapan dengan Dinamo Zagreb.
Klasemen Premier League
(Chelsea FC)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








