Resmi Tangani MU, Ini 5 Pemain yang Bakal Coba Direkrut Ralf Rangnick pada Januari Nanti
Ari Prayoga | 30 November 2021 08:38
Bola.net - Pelatih interim baru Manchester United, Ralf Rangnick bisa jadi akan mendesak klubnya untuk merekrut sejumlah pemain incarannya pada jendela transfer Januari mendatang.
Manchester United pada Senin (29/11/2021) mengumumkan bahwa mereka telah resmi menujuk Rangnick untuk membesut Cristiano Ronaldo cs hingga akhir musim 2021/22 ini.
Setelahnya, Manchester United memberi kepercayaan terhadap Rangnick untuk mengemban tugas sebagai konsultan klub selama dua tahun.
Rangnick dikenal sebagai sosok yang menginginkan timnya bermain dengan high pressing. Untuk mengakomodir hal tersebut, pria 63 tahun itu pun membutuhkan sejumlah pemain baru yang cocok dengan kriterianya.
Menukil The Sun, berikut lima pemain yang mungkin coba akan direkrut oleh Rangnick pada Januari nanti.
Erling Haaland
Nama pertama yang mungkin menjadi target utama Rangnick adalah bomber Borussia Dortmund, Erling Haaland. Kebetulan, keduanya memiliki hubungan cukup dekat.
Ketika masih bekerja untuk Red Bull Salzburg, Rangnick dikenal sebagai sosok yang turut berjasa mendatangkan Haaland dari Molde.
Manchester United sendiri diklaim berharap kedekatan tersebut membuat mereka bisa mendapat peluang besar untuk memboyong Haaland ke Old Trafford.
Amadou Haidara
Ketika menjadi pelatih RB Leipzig pada Januari 2019 lalu, Rangnick memboyong Amadou Haidara dari mantan tim asuhannya, Red Bull Salzburg.
Kini, Rangnick bisa jadi akan mengulangi langkah tersebut. Di sisi lain, Haidara sendiri pernah mengungkapkan impiannya untuk bergabung dengan Manchester United.
Denis Zakaria
Baru-baru ini, muncul rumor yang menyebut bahwa Manchester United menjadi salah satu klub top Eropa yang menginginkan tanda tangan pemain Borussia Monchengladbach, Denis Zakaria.
Selain Manchester United, gelandang internasional Swiss itu kabarnya juga tengah diincar Barcelona, Juventus, hingga AS Roma.
Kontrak Zakaria bersama Monchengladbach sendiri bakal berakhir pada penghujung musim ini, dan bisa jadi ia akan pindah klub lebih cepat.
Ronald Araujo
Manchester United kabarnya tertarik untuk meminang bek Barcelona, Ronald Araujo yang kontraknya akan habis pada 2023 mendatang.
Barcelona sendiri diklaim merasa takut akan kehilangan Araujo yang sukses mendapatkan tempat di tim utama sejak direkrut pada 2018 lalu.
Untuk mendapatkan tanda tangan Araujo, Manchester United kabarnya harus bersaing dengan sang seteru abadi, Liverpool.
Dusan Vlahovic
Ketajaman Dusan Vlahovic di Serie A musim lalu menjadi alasan kuat mengapa nama penyerang asal Serbia itu diinginkan banyak klub top Eropa.
Musim ini Fiorentina sukses mempertahankan Vlahovic dari godaan klub lain. Namun, untuk tahun depan mungkin mereka akan sulit mengulangi hal yang sama.
Manchester United bisa menjadikan Vlahovic sebagai juru gedor mereka untuk jangka panjang, mengingat saat ini Vlahovic masih berusia 21 tahun.
Klasemen Premier League
Sumber: The Sun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04