Review: City Frustrasi
Editor Bolanet | 8 Februari 2015 00:20
Skor 1-1 menjadi hasil akhir di Etihad Stadium. City bahkan tertinggal lebih dahulu oleh gol David Meyler pada menit 35. The Citizens baru bisa menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas pemain pengganti James Milner di masa injury time.
Di saat yang bersamaan, Chelsea menang tipis 2-1 di markas Aston Villa. Praktis, City pun kini tertinggal tujuh angka (56-49) dari sang pemimpin klasemen sementara dengan 14 laga tersisa.
City pantas menyesali hasil ini. Pasalnya, City begitu mendominasi laga dan memiliki begitu banyak peluang untuk mencetak gol ke gawang lawannya.
Di babak pertama saja, City unggul ball possession hingga 69%. Namun sayang, serangan dan finishing mereka tidak optimal. City hanya bisa membukukan total enam shots, sama seperti Hull yang notabene kalah telak penguasaan bola.
Di babak pertama, City bahkan cuma punya satu shot on target melalui Edin Dzeko. Sementara itu, anak-anak asuh Steve Bruce memiliki tiga shots on target atas nama Jake Livermore, Sone Aluko dan Meyler. Dipicu buruknya pertahanan City, Meyler sukses membuat Joe Hart memungut bola dari gawangnya dan skor 1-0 untuk Hull bertahan hingga jeda.
Pellegrini kemudian menarik Fernando keluar dan memasukkan Jesus Navas untuk mendongkrak daya gedor pasukannya. Namun, tak kunjung membuahkan hasil. Setelah itu, Pellegrini juga mengganti Dzeko dengan Milner dan David Silva dengan Stevan Jovetic, tapi mereka tetap kesulitan.
Di masa injury time, diawali pelanggaran Tom Huddlestone terhadap Sergio Aguero, wasit memberi City hadiah tendangan bebas sekitar dua meter di depan kotak penalti Hull. Milner yang bertindak sebegai eksekutor berhasil menyarangkan bola di gawang The Tigers dan mengubah skor jadi sama kuat.
City terhindar dari kekalahan. Namun, ini jelas bukan hasil yang mereka harapkan.
City (4-4-2): Hart; Clichy, Demichelis, Kompany, Zabaleta; Silva (Jovetic 74), Fernandinho (kuning 85), Fernando (Navas 46), Nasri (kuning 78); Dzeko (Milner 66), Aguero.
Hull (3-4-2-1): McGregor; McShane, Bruce, Dawson (kuning 68); Meyler, Huddlestone (kuning 90), Livermore (kuning 68), Elmohamady (kuning 60); Brady (Quinn 90), Ramirez (N'Doye 76); Aluko (Robertson 67).
Statistik City - Hull
Ball possession: 74% - 26%
Shots: 18 - 7
Shots on target: 5 - 3
Offsides: 3 - 1
Corners: 13 - 1
Throw ins: 33 - 14
Pelanggaran: 9 - 8
Kartu kuning: 2 - 4
Kartu merah 0 - 0. (bola/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:08
LATEST UPDATE
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05 -
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00 -
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04