Rivaldo Sebut Pemain yang Akan Mainkan Peran Penting Bagi Liverpool untuk Raih EPL dan UCL
Aga Deta | 23 Maret 2022 12:05
Bola.net - Roberto Firmino tidak lagi menjadi pilihan utama di Liverpool. Namun, legenda sepak bola Brasil Rivaldo meyakini kalau Firmino masih menjadi pemain yang sangat penting bagi The Reds.
Firmino sekarang ini kerap duduk di bangku cadangan meski kondisinya sedang fit. Sebab dia kalah bersaing dengan Diogo Jota.
Peluang bermain Firmino juga semakin terkikis setelah Liverpool mendatangkan Luis Diaz. Pemain berusia 30 tahun tersebut baru tampil 16 kali di Premier League musim ini.
Kontrak Firmino di Anfield berlangsung sampai tahun 2023. Ada rumor yang mengatakan pemain asal Brasil itu bisa meninggalkan klub pada musim panas mendatang.
Fokus di Lapangan
Rumor kepergian Firmino dari Liverpool berhembus cukup kencang. Namun, Rivaldo merasa Firmino tak usah memikirkan masa depannya untuk saat ini dan fokus sepenuhnya di lapangan.
"Minggu lalu saya menyarankan Bobby Firmino untuk tetap percaya diri dan menghindari berpikir untuk meninggalkan Liverpool musim panas ini karena dia terus menjadi pemain hebat yang hanya perlu gigih dalam membuktikan kualitasnya untuk menjadi starter reguler," tulis Rivaldo di kolom Betfair.
"Dan dia melakukannya Rabu lalu, datang dari bangku cadangan di babak kedua melawan Arsenal untuk mencetak gol kedua Liverpool dan memastikan kemenangan mereka."
Mainkan Peran Penting
Mantan penyerang Barcelona itu juga berpandangan bahwa Firmino masih bisa menjadi pemain yang sangat penting bagi tim asuhan Jurgen Klopp dalam perburuan gelar Premier League dan Liga Champions.
"Saya yakin Jurgen Klopp terus menyukai kualitasnya sebagai pemain dan akan terus menggunakannya secara teratur," lanjut Rivaldo.
"Firmino bisa memainkan peran penting dalam pertarungan Liverpool dengan Manchester City di Premier League dan juga di Liga Champions."
Klasemen Premier League
Sumber: Betfair
Baca Juga:
- Divock Origi Diyakini Bisa Jadi The Next Tammy Abraham Jika Gabung AC Milan
- 6 Pemain Tercepat di Premier League: Bek Chelsea Kalahkan Salah, Tidak Ada Ronaldo
- Luis Diaz Sudah Sebagus Ini, Klopp Sebut Ada Kendala Bahasa
- Kata Klopp Soal Luis Diaz: Langsung Cocok dan Natural!
- Bukan Klopp atau Guardiola, Simeone adalah Pelatih dengan Gaji Tertinggi di Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



