Road to Final Piala FA: Manchester City vs Watford
Afdholud Dzikry | 17 Mei 2019 11:00
Bola.net - Akhir pekan ini sepak bola Inggris memiliki hajatan besar bertajuk Final Piala FA. Dua tim dari kasta tertinggi Premier League, Manchester City dan Watford akan saling sikut untuk berebut trofi dari turnamen sepak bola tertua di dunia ini.
Manchester City dan Watford akan berduel di partai puncak Piala FA yang digelar di Stadion Wembley pada hari Sabtu (18/5/2019) besok. Manchester City banyak diunggulkan, tapi Watford sudah membuktikan bahwa mereka sama sekali tak bisa diremehkan.
Kedua tim memang sudah membuktikan kekuatan mereka sejak mulai terjun di Piala FA musim ini pada Januari lalu. Sejak itu, perjalanan keduanya seakan tak terbendung sebelum akhirnya mampu menembus partai final.
Bagi Manchester City, pertandingan ini akan sangat berarti dalam upaya mereka meraih tiga gelar domestik. Sebelumnya, mereka telah memenangi trofi Premier League dan juga Piala Liga. Sementara itu, bila The Citizens meraih kemenangan, ini akan menjadi gelar Piala FA keenam mereka.
Sementara itu Watford juga tak kalah ambisius menyongsong pertandingan ini. Bagi Troy Deeney, kesempatan tampil di partai final ini adalah kesempatan mereka mendapatkan gelar Piala FA untuk pertama kalinya. Pertandingan ini sendiri akan menjadi final kedua mereka sejak dikalahkan Everton di final pada musim 1983-1984 silam.
Nah Bolaneters, sebelum pertandingan final Piala FA antara Manchester City vs Watford tersebut, tak ada salahnya untuk menyimak kembali perjalanan kedua tim di Piala FA musim ini. Simak selengkapnya di bawah ini ya.
Road to Final: Manchester City
Manchester City mencapai final Piala FA musim ini dengan mengalahkan Rotherham United, Burnley, Newport County, Swansea City, dan Brighton. Dari lima pertandingan tersebut, dua pertandingan terakhir yang bisa disebut 'sedikit' merepotkan bagi tim asuhan Josep Guardiola.
Dan berikut adalah perjalanan Manchester City hingga sampai ke final Piala FA 2018-2019.
Manchester City 7-0 Rotherham United
Manchester City mengawali perjalanan mereka di Piala FA musim ini dengan turun di putaran ketiga. Adalah klub dari Championship, Rotherham United yang menjadi lawannya, dan skor yang tercipta begitu mencolok di pertandingan yang digelar di Etihad Stadium itu, yakni tujuh gol tanpa balas.
Pencetak gol-gol kemenangan Manchester City saat itu adalah Raheem Sterling, Phil Foden, bunuh diri Semi Ajayi, Gabriel Jesus, Riyad Mahrez, Nicolas Otamendi, dan Leroy Sane.
Manchester City 5-0 Burnley
Di babak keempat, Manchester City bertemu sesama tim Premier League, Burnley. Kembali tampil sebagai tuan rumah di Etihad, tim asuhan Josep Guardiola tersebut melibas Burnley lima gol tanpa balas.
Lima gol kemenangan The Citizens pada pertandingan tersebut masing-masing dicetak oleh Gabriel Jesus, Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, bunuh diri Kevin Long, dan ditutup oleh gol penalti Sergio Aguero.
Newport County 1-4 Manchester City
Manchester City kembali mendapatkan undian yang cukup mudah di putaran kelima/babak 16 besar Piala FA. Kali ini The Citizens bertemu dengan wakil dari League 2, Newport County dan berhasil menang dengan skor 4-1.
Empat gol kemenangan itu dicetak oleh Leroy Sane, dua gol Phil Foden dan satu gol dari Riyad Mahrez. Sementara satu-satunya gol balasan Newport dicetak oleh Padraig Amond.
Swansea City 2-3 Manchester City
Pertandingan yang cukup sulit ditemui Manchester City di babak perempat final Piala FA. Melawan tim Championship, Swansea City, The Citizens hanya mampu menang tipis 3-2 setelah sempat tertinggal dua gol lebih dahulu di babak pertama.
Dua gol dari Swansea dicetak oleh Matt Grimes dan Bersant Celina. Sementara tiga gol balasan City dicetak oleh Bernardo Silva, bunuh diri Bo Kristoffer Nordfeldt, dan gol kemenangan dicetak oleh Sergio Aguero.
Manchester City 1-0 Brighton
Setelah sukses mengatasi perlawanan ketat Swansea di perempat final, Manchester City bertemu Brighton & Have Albion di semifinal Piala FA. Melawan sesama tim Premier League tersebut, The Citizens yang mampu meraih kemenangan tipis 1-0 berkat gol tunggal dari Gabriel Jesus saat pertandingan baru berjalan empat menit.
Kemenangan ini membawa Manchester City lolos ke babak final Piala FA dan akan menghadapi Watford.
Road to Final: Watford
Sama seperti Manchester City, Watford juga mulai tampil di Piala FA sejak putaran ketiga di awal Januari lalu. Lawan-lawan The Hornets sejak itu adalah Woking, Newcastle United, QPR, Crystal Palace, dan Wolverhampton Wanderers.
Dan berikut adalah perjalanan Watford hingga sampai ke final Piala FA 2018-2019.
Woking 0-2 Watford
Watford memulai turnamen dengan menghadapi tim semi-profesional Woking yang berada lima kasta di bawah mereka. Pada pertandingan di Kingfield Stadium tersebut, Watford menang dengan skor 2-0.
Dua gol kemenangan mereka dicetak oleh William Hughes pada menit ke-13 dan digandakan oleh sang kapten tim, Tory Deeney pada menit ke-74.
Newcastle United 0-2 Watford
Di putaran keempat, Watford menemui lawan yang sulit sesama tim Premier League, Newcastle United. Namun Watford mampu meraih kemenangan lewat dua gol dari Andre Gray dan Isaac Success.
QPR 0-1 Watford
Setelah mengalahkan Newcastle di putaran keempat, Watford harus tandang ke markas tim Championship, QPR. Pada laga di Shepherd's Bush, London tersebut, Watford menang tipis 1-0.
Gol tunggal kemenangan The Hornets dicetak oleh Etienne Capoue pada menit pertama injury time babak pertama.
Watford 2-1 Crystal Palace
Di perempat final Watford menemui lawan tangguh lainnya dari sesama tim Premier League. Kali ini mereka menjadi tuan rumah saat kedatangan tamunya Crystal Palace.
Pada pertandingan di Vicarage Road tersebut, Watford menang dengan skor 2-1 berkat gol dari Etienne Capoue dan Andre Gray. Sementara gol balasan Palace dicetak oleh Michy Batshuayi.
Watford 3-2 Wolverhampton
Pertarungan sengit terjadi di babak semifinal Piala FA ketika Watford kedatangan tamunya Walverhampton. Pada laga tersebut, pemenang harus ditentukan di perpanjangan waktu setelah kedua tim bermain imbang 2-2 di waktu normal, dan Watford sempat tertinggal dua gol lebih dulu.
Tiga gol kemenangan Watford dicetak masing-masing lewat dua gol Gerard Deulofeu dan satu gol Troy Deeney. Sementara dua gol Wolves dicetak Matthew Doherty dan Raul Jimenez.
Kemenangan dengan skor 3-2 ini memastikan langkah mereka ke final Piala FA untuk menantang Manchester City.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









