Robin van Persie dan Para Pemain Top yang Gagal Juara Premier League Arsenal
Serafin Unus Pasi | 18 Oktober 2021 16:02
Bola.net - Arsenal merupakan tim yang cukup populer dan top pada masanya. Beberapa nama besar seperti Thierry Henry, Dennis Bergkamp, Cesc Fabregas, Robin van Persie, Aaron Ramsey, Mesut Ozil, dan Alexis Sanchez pernah menjadi bintang utama dari The Gunners.
Namun, beberapa dari nama diatas, gagal membantu skuad dari Arsenal untuk menjuarai Liga Inggris. Arsenal terakhir kali menjuarai EPL bersama Wenger pada musim 2003/04, saat itu mereka membuat sebuah rekor hebat, yakni tidak terkalahkan sepanjang musim penuh.
The Gunners mendapatkan trofi emas sebagai tim unbeaten. Saat itu Arsenal masih ditangani oleh Arsene Wenger, dan masih diperkuat nama hebat Thierry Henry yang keluar sebagai top skor dengan 30 gol.
Namun, situasi kali ini cukup berbeda, Arsenal mengawali start yang buruk hingga mereka harus terseok - seok saat ini dan membuat mereka bertengger pada posisi 13 sementara klasemen EPL. Setelah meraih invisible berkat unbeaten mereka saat terakhir kali menjuarai EPL.
Sederet pemain besar pun tidak mampu membawa Arsenal menjuarai Liga Inggris. Kami sudah merangkum beberapa nama, yang pernah membela Arsenal dengan kehebatannya, tetapi belum mampu membawa The Gunners kembali meraih trofi EPL. Siapa saja? Berikut daftar lengkapnya.
Aaron Ramsey

Ramsey merupakan gelandang yang cukup sukses bersama Arsenal layaknya Fabregas. Namun, dirinya belum pernah mencicipi trofi EPL bersama Arsenal saat berkostum merah London tersebut.
Pemain Wales tersebut hanya mampu mempersembahkan tiga piala FA dan dua Community Shields bersama Arsenal. Di musim 2013-14,dirinya sukses mengantongi 10 gol dan sembilan assist dalam 23 penampilan liga untuk klub. Gelandang itu juga mencetak dua gol kemenangan final Piala FA bersama The Gunners.
Namun, dirinya yang sering diterpa cedera, gagal mempersembahkan trofi EPL tersebut. Dirinya kerap berjuang melawan cedera miliknya yang kemudian pada akhirnya memutuskan pergi ke Juventus setelah kurang lebih 11 tahun bersama Arsenal.
Alexis Sanchez

Sanchez merupakan salah satu pemain terhebat dan terbaik milik Arsenal dan Premier League saat dirinya masih berseragam Arsenal. Dirinya sukses menjadi tumpuan utama lini serang Arsenal dan menjadi pencetak gol yang handal.
Pemain yang mampu membawa Chile menjuarai dua kali Copa America ini pernah membantu Arsenal menjuarai dua Piala FA. Sanchez yang memiliki masalah pada trofi pada saat itu, memutuskan hengkang pada 2018 silam.
Sejak dirinya hengkang dan berpindah klub, Sanchez seakan memiliki gaya permainan yang berubah dan tidak tampil sesangar dulu, dirinya saat ini memang pernah mendapatkan scudetto bersama Inter musim lalu, tetapi bersama Inter Milan, Sanchez lebih sering menghabiskan waktunya di kursi cadangan akibat kalah bersaing dengan beberapa pemain Inter.
Mesut Ozil

Mesut Ozil merupakan salah satu pemain terbaik Arsenal saat masih jayanya. Terbukti saat Arsenal mulai jarang menurunkan pemain asal Jerman ini, mereka mendapatkan performa yang menurun.
Dirinya sukses membantu Arsenal menjuarai empat Fa Cup, tetapi saat dirinya datang dengan status salah satu gelandang terbaik dunia, sampai di akhir perjalanan bersama Arsenal, Ozil belum mampu memberikan satu trofi EPL
Pemain yang pernah menjuarai Piala Dunia tersebut mengantongi 44 gol dan 77 assist dari 254 pertandingan bersama The Gunners. Saat ini dirinya sedang berada di klub Turki Fenerbahce dan sedang dalam pengembalian performa apiknya.
Robin van Persie

Dirinya merupakan pemain yang membantu kejayaan Arsenal pada masanya bersama Fabregas. Bergabung bersama Arsenal pada 2004, dirinya langsung menjelma menjadi salah satu striker paling hebat di dunia.
Musim 2011/12 dirinya sukses menjadi top skor EPL dengan 30 gol dan menyabet sepatu emas Premier League dan membawa Arsenal dalam lima besar klasemen dengan menduduki peringkat empat meskipun Arsenal merupakan salah satu tim yang lemah saat itu.
Namun, selama bersama Arsenal dirinya belum pernah menjuarai EPL, saat dirinya memutuskan pindah pada 2012 di tahun berikutnya dirinya mampu membawa trofi tersebut bersama Manchester United.
Cesc Fabregas

Fabregas merupakan salah satu pemain terbaik yang pernah dimiliki Wenger dan Arsenal pada masanya. Dirinya datang sebagai youngster yang hebat dan membuktikan lewat permainannya yang dianggap sebagai salah satu gelandang terhebat di dunia pada masanya.
Fabregas secara teknis menjadi bagian dari skuad Arsenal yang memenangkan gelar Liga Premier 2003-04. Namun, Fabregas tidak diberikan sebuah medali pemenang, karena ia tidak tampil satupun dalam pertandingan Liga Premier musim itu.
Setelah itu dirinya memutuskan berpindah haluan ke Barcelona dan mendapatkan banyak gelar bersama Blaugrana, kemudian Fabregas juga pernah menjadi tandem Matic di Chelsea dan memenangkan dua kali trofi EPL yang tidak pernah didapatkan dirinya saat berseragam Arsenal.
(Bola.net/Risditya)
Baca Juga:
- Shesar Hiren Rhustavito, 'Unsung Hero' Tim Indonesia di Piala Thomas 2020
- Termasuk Dua Penggawa Persib Bandung, Ini Starting XI Terbaik Pekan Ketujuh BRI Liga 1 2021/2022
- Jika Juarai MotoGP 2021, Fabio Quartararo Bakal Gabung 'Klub Eksklusif' Unik Ini Lho
- 5 Alasan Barcelona Bakal Bungkam Valencia: Selain Sergio Aguero Sudah Bisa Main, Apa Lagi Ya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


