Rudiger: Chelsea Tidak Boleh Tergantung Pada Eden Hazard
Serafin Unus Pasi | 4 Oktober 2018 12:30
- Bek Chelsea, Antonio Rudiger meminta para pemain menyerangnya untuk mulai mencetak banyak gol. Rudiger menyebut beban mencetak gol The Blues tidak seharusnya dibebankan kepada Eden Hazard.
Hazard sendiri bisa dikatakan menjadi mesin gol utama Chelsea musim ini. Ia sejauh ini sudah mengemas 7 gol dan 2 assist bagi The Blues di semua ajang.
Meskin Hazard tampil ganas di lini serang Chelsea, namun itu tidak diimbangi oleh performa pemain menyerang The Blues lainnya. Dua penyerang Chelsea, Olivier Giroud dan Alvaro Morata tercatat masih minim kontribusi gol bagi The Blues musim ini.
Rudiger percaya bahwa para pemain menyerang Chelsea selain Hazard harus mulai mencetak lebih banyak gol ke depannya. "Kami harus belajar caranya membunuh pertandingan," buka Rudiger kepada Evening Standard.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Ringankan Beban
Rudiger menilai Chelsea saat ini terlalu bergantung pada sosok Eden Hazard, sehingga para penyerang The Blues lainnya harus meringankan beban sang playmaker.
"Saya rasa mencetak gol bukanlah tanggung jawab yang harus dipikul Eden sendirian. Kami harus membantunya untuk mencetak gol."
"Eden sudah melakukan tugasnya dengan baik musim ini, namun pemain-pemain lain seperti Giroud, Morata dan Willian juga harus mencetak lebih banyak gol."
Kontribusi Seluruh Tim
Tidak hanya para penyerang, Rudiger menilai seluruh anggota tim Chelsea harus bekerja keras untuk mencetak gol musim ini.
"Seluruh tim kami harus bisa membuat lebih banyak gol, dan itu juga termasuk untuk barisan pertahanan kami."
"Sejauh ini pencetak gol terbanyak kami adalah Hazard dan Pedro, namun kami memiliki banyak pemain berkualitas dalam tim ini sehingga situasi ini tidak bagus." tandasnya.
Lanjutkan Momentum
Chelsea akan kembali berlaga di EPL akhir pekan ini di mana mereka akan menghadapi Southampton.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










