Saingi Liverpool, Arsenal Juga Buru Ousmane Dembele
Serafin Unus Pasi | 16 November 2018 15:40
Bola.net - - Rencana Liverpool untuk merekrut Ousmane Dembele dipastikan tidak akan berjalan mulus. Rival domestik mereka, Arsenal dikabarkan juga mengincar talenta muda Barcelona tersebut.
Dembele sendiri memang tengah ramai digosipkan akn dijual oleh Barcelona di bulan Januari nanti. Pelatih mereka, Ernesto Valverde dikabarkan frustasi dengan perilaku indisipliner yang dilakukan pemain Timnas Prancis tersebut.
Kabar tersebut sudah sampai ke telinga manajemen Liverpool. The Reds kabarnya tertarik untuk mendatangkan Dembele setelah pada musim panas lalu mereka gagal mendapatkan sang pemain.
Namun dilansir Mundo Deportivo, Liverpool bakal menemui hadangan yang sulit untuk merekrut Dembele. Pasalnya Arsenal juga dikabarkan tertarik meminang sang pemain.
Mengapa Arsenal memutuskan untuk merekrut Dembele? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Ini bukan kali pertama Dembele dihubungkan dengan Arsenal. Pada awal tahun 2018 kemarin, ia kabarnya diminati oleh Arsene Wenger kendati manajer asal Prancis itu tidak melakukan langkah yang konkret untuk sang pemain.
Unai Emery sendiri kabarnya juga tertarik merekrut sang pemain. Ia juga sempat mengamati pemuda 21 tahun tersebut saat ia masih melatih PSG.
Hasrat Emery untuk mendatangkan Dembele semakin besar saat Danny Welbeck dipastikan absen lama karena cedera yang parah. Alhasil pelatih asal Spanyol itu akan bergerak untuk merekrut Dembele di bulan Januari nanti.
Punya Koneksi
Arsenal sendiri dikabarkan cukup percaya diri untuk mendatangkan Dembele. Pasalnya mereka punya Sven Mislintat yang saat ini menjadi Kepala divisi Perekrutan mereka.
Mislintat sendiri dikabarkan memiliki hubungan yang baik dengan Dembele. Ia adalah sosok yang mendatangkan Dembele ke Borussia Dortmund pada tahun 2016 silam.
Mislintat kabarnya akan kembali mendekati perwakilan Dembele untuk meyakinkan sang pemuda terbang ke Inggris.
Start Apik
Dembele sendiri musim ini mencetak 5 gol dari 6 laga perdana Barcelona di semua kompetisi, namun ia belum mencetak gol lagi semenjak tanggal 18 September.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






