Sakitnya Hati Mikel Arteta Melihat Arsenal Tak Main di Kompetisi Eropa
Aga Deta | 17 September 2021 08:52
Bola.net - Sakit hati. Itulah perasaan yang dirasakan oleh Mikel Arteta ketika melihat Arsenal tidak bermain di kompetisi Eropa musim ini.
Inggris mengirimkan tujuh wakil di kompetisi Eropa musim ini. Tak ada nama Arsenal di dalamnya.
Manchester City, Manchester United, Liverpool dan Chelsea bertarung di Liga Champions. Sedangkan Leicester City dan West Ham bermain di Liga Europa.
Adapun Tottenham mendapatkan tiket ke Europa Conference League. Itu adalah kompetisi baru yang dibuat UEFA buat klub menengah ke bawah untuk mentas di Eropa.
Sementara Arsenal tak bisa bermain di kompetisi Eropa lantaran hanya finis di peringkat ke-8 dalam ajang Premier League musim lalu. Ini untuk pertama kalinya dalam 25 tahun The Gunners absen di Eropa.
Sakit Hati
Untuk itu, Arsenal hanya bisa menyaksikan rival-rivalnya di Premier League bertarung dalam ajang Eropa dari layar kaca. Hal tersebut membuat Arteta merasa sakit hati.
"Ini sangat menyakitkan. Dalam beberapa hari terakhir, menyakitkan untuk menyalakan TV dan melihat tim-tim itu dan tidak melihat Arsenal di sana. Itu menyakitkan," kata Arteta di situs resmi klub.
Ingin Kembali ke Eropa
Kendati demikian, Arteta tak mau berpangku tangan. Dia akan berusaha sekuat tenaga agar Arsenal bisa kembali ke Eropa tahun depan.
"Seratus persen. Saya tidak ingin duduk di sana dengan Arsenal tersingkir dari kompetisi itu. Kami memiliki fokus dan pemicunya ada di sana," tegasnya.
Jadwal Arsenal
Arsenal akan kembali beraksi dalam ajang Premier League pada akhir pekan ini.
Mereka akan melawat ke Turf Moor untuk menghadapi Burnley pada Sabtu (18/09/21) pukul 21.00 WIB.
Sumber: Arsenal
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06
-
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05
-
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
-
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27
-
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10
-
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08
-
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58
-
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57
-
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04









