Saran Patrick Vieira untuk Arsenal: Beri Emery Waktu
Dimas Ardi Prasetya | 12 November 2019 17:38
Bola.net - Legenda Arsenal Patrick Vieira menyarankan pada manajemen The Gunners maupun para fans agar memberikan waktu pada Unai Emery untuk membuktikan kemampuannya.
Emery menangani Arsenal sejak tahun 2018 lalu. Namun sampai musim ini, banyak yang menyebut penampilan The Gunners tak banyak berubah.
Fans Arsenal pun mulai menyuarakan kekecewaannya pada Emery. Apalagi ia juga dinilai melakukan blunder sebelumnya dengan menunjuk Granit Xhaka sebagai kapten tim.
Kini tekanan yang dihadapinya makin besar. Sebab Arsenal baru saja dikalahkan oleh Leicester City dengan skor 2-0 di pentas Premier League.
Sejumlah pelatih pun mulai dikaitkan dengan Arsenal. Mulai dari Brendan Rodgers, Luis Enrique, Jose Mourinho, hingga Vieira sendiri.
Saran Patrick Vieira

Vieira memahami bahwa Arsenal saat ini sedang mengalami masa-masa ambyar. Namun ia mengatakan bahwa The Gunners saat ini sebenarnya sudah berada di bawah asuhan seorang manajer yang top.
Vieira pun meminta semua elemen di Arsenal untuk bersatu mendukung Emery dan bukannya mendepaknya. Sebab ia yakin manajer asal Spanyol itu akan bisa mengubah nasib The Gunners.
"Memang benar Arsenal mengalami masa sulit. Tapi saya belum menonton semua pertandingan mereka, jadi saya tidak bisa bicara tentang pertandingan mereka," bukanya seperti dilansir Goal International.
"Mereka memiliki pelatih yang berkualitas dan yang bekerja dengan baik. Ketika klub mengalami masa sulit, penting untuk dipersatukan. Saya pikir ia memiliki pengalaman yang cukup untuk membawa mereka melalui masa sulit ini," cetusnya.
"Kita harus mendukungnya dan memberinya waktu untuk mengubah keadaan. Saya tidak yakin perubahan manajer akan memperbaiki masalah," tegas Vieira.
Soal Arsene Wenger

Patrick Vieira meraih sukses di Arsenal saat klub itu masih dilatih oleh Arsene Wenger. Saat ini, mantan bosnya itu tengah menganggur setelah keluar dari Emirates Stadium pada tahun 2018 lalu.
Arsene Wenger sebelumnya sempat dikaitkan dengan Bayern Munchen, sebelum akhirnya mengatakan ia tak masuk kandidat pengganti Niko Kovac. Masa depannya pun masih tidak jelas.
Namun Vieira berharap Wenger tidak menganggur terlalu lama lagi. "Saya ingin melihatnya melatih lagi," serunya.
"Arsene memiliki hasrat besar [untuk sepakbola]. Saya belum pernah bertemu pelatih lain yang menghabiskan lebih banyak waktu menonton pertandingan sepak bola, menganalisis pertandingan lawan mereka, berbicara tentang sepakbola," pujinya.
"Ini gairahnya, ini hidupnya. Jadi, saya harap ia bisa menemukan klub lain untuk dilatih. Itu tidak berhasil dengan Bayern Munich, mungkin itu akan berhasil dengan tim lain," pungkas Vieira.
Patrick Vieira saat ini masih melatih klub Ligue 1, Nice. Ia terikat kontrak dengan klub itu hingga tahun 2021.
(goal international)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






