Sarri Tegaskan Cahill Masih Tetap Kapten Chelsea
Aga Deta | 3 November 2018 12:00
Bola.net - - Maurizio Sarri menegaskan bahwa Gary Cahill masih tetap menjadi kapten Chelsea pada musim ini. Cahill akan mengenakan ban kapten setiap kali berada di atas lapangan.
Cahill tidak banyak mendapatkan kesempatan bermain di bawah asuhan Sarri. Pemain asal Inggris itu dikabarkan ingin meninggalkan The Blues agar bisa bermain rutin.
Karena Cahill jarang dimainkan oleh Sarri, ban kapten selama ini berpindah kepada Cesar Azpilicueta. Meskipun begitu, Cahill tidak kehilangan statusnya sebagai kapten utama The Blues.
Setelah menggantikan Antonio Conte di Chelsea, Sarri memang tidak melakukan pergantian kapten. Ia masih ingin mengenal semua pemainnya sebelum memutuskan siapa yang akan menjadi pemimpin tim.
Kapten Chelsea
Sarri menjelaskan bahwa Cahill akan terus menjadi kapten Chelsea ketika mendapat kesempatan bermain. Jika sang pemain tidak dimainkan maka Azpilicueta yang akan menggantikan peran Cahill.
"Seperti yang kita lihat di pertandingan terakhir kapten kami adalah Cahill, dan jika Cahill tidak di lapangan, kaptennya Azpilicueta, seperti di Burnley," kata Sarri di situs resmi klub.
"Kapten kami adalah Cahill. Cahill adalah kapten musim lalu. Saya berbicara dengan rekan satu timnya dan semua orang mengatakan kepada saya bahwa dia kapten yang sangat baik."
Masa Depan Cahill
Sarri juga membicarakan tentang masa depan Cahill di Stamford Bridge. Menurutnya, hal itu tergantung kepada sang pemain.
"Itu tergantung padanya. Dia bermain sangat sering dalam tujuh atau delapan pertandingan terakhir. Saya tidak tahu, itu tergantung pada dia dan klub."
"Bagi saya, Cahill sangat penting di lapangan, tetapi juga di luar lapangan."
Video Pilihan
Video Bigmatch yang mempertemukan Arsenal menghadapi Liverpool dalam lanjutan Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 05:37 -
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
Jurgen Klopp Ungkap Alasan Tolak Tawaran Manchester United pada 2013
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Qarabag 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:09 -
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:44 -
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Dewa United 22 Oktober 2025
Bola Indonesia 21 Oktober 2025, 17:38 -
Union SG vs Inter: Rotasi Ganda di Lini Tengah Nerazzurri
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:33 -
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
Liga Champions 21 Oktober 2025, 16:25 -
Arsenal vs Atletico Madrid: Bagaimana Rekor The Gunners Melawan Tim Asal Spanyol?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 16:19 -
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
Otomotif 21 Oktober 2025, 16:08 -
Jadwal Pekan ke-10 BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 21 Oktober 2025, 15:59 -
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Arsenal vs Atletico Madrid
Bolatainment 21 Oktober 2025, 15:47 -
Link Streaming Bayer Leverkusen vs PSG Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Oktober 2025, 15:42
LATEST EDITORIAL
-
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32