Sebut Wasit Memalukan, Manajer Arsenal Mikel Arteta Didakwa FA
Aga Deta | 17 November 2023 14:11
Bola.net - Federasi sepakbola Inggris FA resmi mengajukan dakwaan terhadap manajer Arsenal Mikel Arteta atas komentarnya yang menyerang wasit usai laga melawan Newcastle.
Arsenal menelan kekalahan saat berkunjung ke markas Newcastle dalam lanjutan Premier League 2023/2024 pada 5 November lalu. The Gunners takluk dengan skor 0-1.
The Gunners menyerah berkat gol tunggal Anthony Gordon. Winger asal Inggris tersebut menjebol gawang David Raya pada menit ke-64.
Namun, gol tersebut dianggap kontroversial. Wasit sempat meninjau gol dengan VAR cukup lama sebelum mengesahkannya.
Komentar Arteta
Seusai pertandingan, Mikel Arteta tidak bisa menyembunyikan kemarahannya. Dia menyebut wasit yang saat ini bertugas di kompetisi Premier League sangat memalukan.
“Memuji para pemain saya atas cara kami bermain, kami tidak pantas kalah dalam pertandingan di kandang mereka dan kami kalah karena keputusan yang jelas," kata Arteta kepada Sky Sports.
"Ini memalukan, memalukan, itulah yang terjadi, memalukan."
FA Dakwa Arteta
Komentar yang dilontarkan Arteta itu ternyata berbuntut panjang. Kini FA resmi mendakwa manajer asal Spanyol tersebut.
"Mikel Arteta telah didakwa dengan pelanggaran Peraturan FA E3.1 menyusul komentar yang dia sampaikan dalam wawancara media setelah pertandingan Premier League antara Arsenal melawan Newcastle pada Sabtu 4 November,” bunyi pernyataan resmi FA.
"Komentarnya diduga merupakan pelanggaran karena menghina ofisial pertandingan dan/atau merugikan pertandingan dan/atau mencemarkan nama baik pertandingan."
"Arteta memiliki waktu hingga Selasa 21 November untuk memberikan tanggapan atas tuduhan ini."
Sumber: ESPN
Jadwal Pertandingan Arsenal Berikutnya
Pertandingan: Brentford vs Arsenal
Kompetisi: Premier League
Venue: Gtech Community Stadium
Hari: Minggu, 26 November 2023
Jam: 00.30 WIB
Klasemen Premier League
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Arsenal terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Arsenal di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


