Sepakat Latih Arsenal, Arteta Minta Cazorla Jadi Asisten
Asad Arifin | 19 Mei 2018 00:07
Bola.net - - Kandidat manajer baru Arsenal kian dekat dengan sosok Mikel Arteta. Dalam beberapa hari kedepan ia akan diumumkan sebagai manajer baru The Gunners. Arteta telah meminta Santi Cazorla untuk membantunya jadi asisten.
Arteta masuk dalam kandidat manajer baru Arsenal menggantikan Arsene Wenger yang memilih mundur. Selain Arteta, ada nama lain yang ikut bersaing yakni Patrick Vieira, Massimiliano Allegri dan Leonardo Jardim.
Seperti dikutip dari Goal Internasional, The Gunners telah memilih Arteta untuk jadi manajer baru. Mereka telah mencapai kata sepakat dan akan segara diumumkan dalam beberapa hari mendatang.
Dalam kapasitasnya sebagai manajer, klub asal London memberikan kebebasan pada Arteta untuk merekrut siapa yang akan masuk dalam staf kepelatihannya. Satu nama sudah dipilih oleh Arteta sebagai asisten yakni Santi Cazorla.
Tapi, belum ada konfirmasi dari pihak Santi apakah dia bersedia berganti peran dari pemain menjadi asisten pelatih. Sementara, Steve Bould dan Jens Lehmann belum mendapatkan kepastian akan dipakai jasanya atau tidak.
Arteta pun akan mendepak beberapa staf pelatih yang sudah cukup lama bekerja di Arsenal bersama Wenger. Kepala tim medis, Colin Lewin, akan didepak meski sudah 23 tahun di Arsenal. Neil Banfield, Gerry Peyton, Tony Colbert dan kit man Paul Johnson juga akan didepak oleh Arteta.
Arteta saat ini masih berusia 36 tahun. Ia pernah bermain untuk Arsenal pada periode 2011-2016. Setelah pensiun, Arteta jadi asisten Pep Guardiola di Manchester City. Musim ini dia membawa Man City juara Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






