Seriusan? Andre Onana Beri Isyarat Bisa Tinggalkan MU
Serafin Unus Pasi | 14 Juni 2025 23:14
Bola.net - Spekulasi tentang masa depan Andre Onana di Manchester United semakin panas. Kiper asal Kamerun ini baru-baru ini memberikan sinyal yang mengisyaratkan kemungkinan hengkang dari Old Trafford.
Onana baru saja menyelesaikan musim keduanya bersama Setan Merah. Namun, perjalanannya di MU sejauh ini tidak berjalan mulus.
Performanya cenderung tidak konsisten dan kerap diwarnai blunder yang merugikan tim. Tak heran, kabar tentang kemungkinan hengkangnya terus mencuat.
Kali ini, sang kiper sendiri yang memberi kode bahwa kepindahan itu mungkin terjadi. Simak informasinya berikut ini.
Bisa Terjadi
Dalam wawancara terbarunya dengan AllezLesLiones, Onana ditanya tentang masa depannya di Manchester United.
Tanggapannya justru membuat spekulasi semakin kuat, di mana ia mengaku tidak yakin masih jadi kiper MU di musim depan.
"Apakah saya akan meninggalkan Manchester United? Jujur saya tidak tahu, jadi kita lihat apa yang akan terjadi nanti," ujar Onana.
Pernyataan tersebut terkesan tidak menutup kemungkinan bahwa ia akan segera pergi.
Pindah ke Arab Saudi?
Beredar kabar bahwa Onana berpeluang melanjutkan karier di Arab Saudi jika nantinya ia memutuskan cabut dari Manchester United.
Klub Saudi Pro League, Neom SC, dikabarkan tertarik merekrutnya sebagai kiper utama musim depan.
Meski belum ada tawaran resmi, pernyataan Onana tadi semakin menguatkan indikasi bahwa negosiasi bisa segera berjalan.
Boleh Pergi
Manchester United dikabarkan tidak akan mempersulit kepergian Onana. Bahkan, kabarnya MU sudah mulai mencari calon penggantinya.
Nama Emiliano Martinez dari Aston Villa belakangan mencuat sebagai kandidat kuat kiper baru Setan Merah.
Klasemen Premier League
Sumber: AllezLesLiones
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rotasi Enzo Maresca Semakin Aneh, Pemain Chelsea Harus Berani Bertanya!
Liga Inggris 7 November 2025, 16:35
-
Statistik Mencengangkan: Yamal Ungguli Mbappe dan Doku di Liga Champions
Liga Champions 7 November 2025, 16:29
-
Dominik Szoboszlai Makin Penting di Liverpool: Siap Dibentuk Jadi Kapten Masa Depan!
Liga Inggris 7 November 2025, 16:17
LATEST UPDATE
-
Ruben Amorim Menangkan Gelar Premier League Manager of the Month edisi Oktober 2025
Liga Inggris 7 November 2025, 19:56
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Brasil Gratis dari HP Kamu!
Tim Nasional 7 November 2025, 19:15
-
Hasil FP1 MotoGP Portugal 2025: Alex Marquez Berkuasa, 5 Pabrikan Berbeda di 5 Besar
Otomotif 7 November 2025, 18:37
-
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26: Rayo Vallecano vs Real Madrid Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 7 November 2025, 18:16
-
Nonton Liga Inggris 2025/26: Sunderland vs Arsenal Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 7 November 2025, 18:05
-
Konsumsi Masyarakat Mulai Pulih, Pelaku Industri Pemasaran Diminta Manfaatkan Momentum
News 7 November 2025, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20







