Sesumbar Jose Mourinho: Scott McTominay Jadi Jago Karena Saya!
Serafin Unus Pasi | 11 Desember 2019 17:40
Bola.net - Sebuah pernyataan menarik diungkapkan Jose Mourinho terkait Scott McTominay. Mourinho mengklaim bahwa ia adalah sosok yang berjasa mengeluarkan kemampuan terbaik Scott McTominay di skuat Manchester United.
Nama McTominay memang panen pujian sejak awal musim. Gelandang berusia 23 tahun itu berkembang menjadi sosok yang vital bagi lini tengah Manchester United.
McTominay sendiri pertama kali diorbitkan ke tim utama Manchester United oleh Jose Mourinho. Ia mulai terlibat di skuat MU jelang akhir musim 2016/2017 silam.
Mourinho mengaku senang bisa memberikan kesempatan kepada McTominay di skuat MU. "Ya, saya rasa sangat penting untuk mengorbitkan seorang pemain muda," beber Mourinho yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap pelatih asal Portugal itu di bawah ini.
Hasil Karya
Mourinho menilai bahwa salah satu kejeliannya dalam mengorbitkan pemain muda nampak pada diri Scott McTominay.
Ia menilai gelandang asal Skotlandia itu berkembang menjadi gelandang top berkat arahan dan bimbingannya selama ia masih menjadi manajer Manchester United.
"Scott McTominay bisa menjadi salah satu pemain terbaik di Manchester United salah satunya berkat diri saya."
Bukan Kebetulan
Mourinho juga menegaskan bahwa McTominay bukan satu-satunya bukti bahwa ia piawai dalam mengorbitkan pemain muda.
Ia menyebut bahwa salah satu hasil karyanya bisa dilihat pada sosok Raphael Varane yang dulu ia orbitkan di Real Madrid.
"Saat ini Raphael Varane menjadi salah satu pemain terbaik dunia dan saya rasa saya punya peran atas hal itu." ia menandaskan.
Jadi Andalan
Musim ini, McTominay memiliki peran yang sentral di lini tengah Manchester United.
Bersama dengan Fred, ia berhasil membuat permainan Setan Merah menjadi lebih stabil.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





