Sikut MU, Arsenal Ramaikan Perburuan Adrien Rabiot
Serafin Unus Pasi | 2 Oktober 2023 18:00
Bola.net - Daftar peminat Adrien Rabiot di tahun 2024 nanti semakin bertambah. Terbaru, Arsenal dilaporkan siap menyaingi Manchester United untuk tanda tangan gelandang Juventus tersebut.
Sejak musim lalu, Rabiot bertransformasi di skuat Juventus. Ia menjadi jendral lini tengah baru Si Nyonya Tua berkat performanya yang di atas rata-rata.
Manchester United diketahui naksir berat dengan pemain timnas Prancis itu. Seusai gagal mendapatkannya di musim panas kemarin, MU dilaporkan akan kembali mencoba merekrut Rabiot di tahun 2024.
Dilansir Calciomercato, MU punya pesaing baru untuk tanda tangan Rabiot. Rival mereka, Arsenal dilaporkan akan mencoba untuk memboyong sang pemain.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perkuat Lini Tengah

Menurut laporan tersebut, Mikel Arteta sudah memutuskan untuk memboyong Rabiot ke London Utara.
Sang manajer butuh gelandang baru di tim mereka. Karena ia menilai kedalaman lini tengah Arsenal saat ini masih kurang baik.
Ia percaya kehadiran gelandang berkualitas seperti Rabiot bisa meningkatkan kans juara mereka. Jadi Arteta ingin Arsenal mendatangkan sang gelandang.
Curi Start

Laporan tersebut mengklaim bahwa Arteta ingin Arsenal mendatangkan Rabiot di Januari 2024 nanti.
Mereka sebenarnya bisa merekrut sang gelandang secara gratisan di musim panas 2024 nanti. Namun Arteta tahu bahwa persaingan untuk mendapatkan jasa Rabiot pada saat itu bakal semakin sengit.
Itulah mengapa ia ingin Arsenal mencoba merekrutnya di Januari 2024 nanti saat pesaingnya cukup sedikit.
Tawaran Menarik

Laporan yang sama mengklaim bahwa Arsenal sudah menyiapkan tawaran menarik agar Juventus mau melepaskan sang gelandang.
Mereka dilaporkan siap menukarkan Jorginho dengan Rabiot, karena mereka tahun Massimiliano Allegri sudah lama tertarik pada sosok Jorginho.
Klasemen Premier League
(Calciomercato)
Baca Juga:
- Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Italia: Duo Milan Berjaya, Juventus Tertahan di Bergamo
- Massimiliano Allegri Ambil Sisi Positif Juventus Imbang Lawan Atalanta: Hasil yang Bagus!
- Akhirnya, Penyebab di Balik Kegagalan Chelsea untuk Membeli Dusan Vlahovic Terkuak
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Serie A 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









