Soal Raphael Varane, Manchester United Masih Tunggu Keputusan Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 10 Juli 2021 13:41
Bola.net - Manchester United nampaknya masih perlu menunggu sedikit lebih lama terkait transfer Raphael Varane. Setan Merah dikabarkan masih menunggu keputusan final Real Madrid terkait sang bek.
Raphael Varane saat ni berada di ambang pintu keluar Santiago Bernabeu. Sang bek dilaporkan ingin mencari tantangan baru setelah hampir satu dekade membela Los Blancos.
Varane sendiri kini dilaporkan condong pindah ke Inggris. Sang bek dilaporkan ingin bergabung dengan Manchester United.
Fabrizio Romano mengklaim bahwa MU masih belum bisa mendatangkan Varane. Karena mereka masih menunggu keputusan Real Madrid terkait harga jual Varane.
Simak situasi transfer Varane selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Harga
Menurut laporan tersebut, Real Madrid sejauh ini belum menjawab permintaan MU untuk mendapatkan jasa Varane.
Secara garis besar Real Madrid siap menjual Varane. Ini dikarenakan sang bek sudah enggan memperbaharui kontraknya di Madrid.
Pihak El Real dikabarkan masih melakukan diskusi internal. Diskusi ini membahas terkait berapa mahar transfer yang ingin mereka dapatkan dari MU.
Kesepakatan Pribadi
Menurut laporan yang sama, Manchester United sudah selesai berdiksusi dengan agen Raphael Varane.
Sang gelandang sudah menyepakati kontrak pribadi bersama MU. Ia kabarnya akan meneken kontrak bernilai 300 ribu pounds per pekan di MU.
Jadi MU tinggal membereskan seputar mahar transfer Varane dengan Madrid dan sang bek akan jadi milik mereka.
Harga Maksimal
Manchester United sendiri sudah menetapkan berapa harga maksimal yang ingin mereka bayarkan ke Madrid.
Setan Merah kabarnya siap membayar Varane di angka 50 juta Euro.
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













