Solskjaer Beri Kode Tangani MU Secara Permanen?
Serafin Unus Pasi | 20 Maret 2019 15:40
Bola.net - - Pelatih Interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer kembali memberi kode mengenai masa depannya. Pelatih 46 tahun itu mengisyaratkan bahwa ia akan tetap bertahan di Old Trafford untuk musim depan.
Solskjaer sendiri memang tengah mendapatkan banyak dukungan untuk menjadi manajer permanen Manchester United. Ia dinilai melakukan pekerjaan yang bagus setelah menggantikan Jose Mourinho di bulan Desember 2018 kemarin.
Namun belakangan ini United mendapatkan dua kekalahan beruntun dari Arsenal dan Wolverhampton. Alhasil ada pendapat yang mengatakan United masih belum berani mempermanenkan Solskjaer dan masih melirik alternatif lain.
Namun Solskjaer sendiri memberikan kode bahwa ia kemungkinan besar akan bertahan lebih lama di Old Trafford. "Sebagai seorang manajer, ketika saya tahu kontrak saya akan habis di musim panas nanti, saya belum menghabiskan banyak waktu di akademi seperti yang seharusnya saya lakukan," ujar Solskjaer kepada Verdens Gang.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Visi Jangka Panjang
Dalam kesempatan ini, Solskajer membeberkan bahwa ia sudah memikirkan rencana jangka panjang untuk Manchester United.
Ia menyebut ada kemungkinan yang besar bahwa ia akan bertahan di Old Trafford lebih lama, karena ia sudah diminta untuk mempersiapkan kerangka tim untuk jangka yang panjang.
"Saat ini cukup jelas bahwa saya bekerja seakan-akan bahwa saya akan bertahan. Saya sudah memikirkan rencana untuk klub ini di lima sampai 10 tahun ke depan, dan saya selalu berpikir bahwa saya akan menjalani wawancara kerja terbaik yang bisa saya dapatkan dalam karir saya."
Terserah Manajemen
Solskjaer juga membeberkan bahwa ia sendiri tidak memiliki kuasa untuk menentukan masa depannya di Manchester United.
Ia menyebut semua keputusan mengenai siapa manajer MU musim depan berada di tangan Manajemen MU, dan ia merasa nyaman bisa kembali ke Old Trafford.
"Saya bukan sosok yang memiliki wewenang untuk menentukan apakah saya sudah menemui standard yang diinginkan manajemen, namun sejujurnya saya merasa seperti di rumah saat berada di gedung ini, Old Trafford, terutama dengan pemain-pemain yang ada saat ini." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







