Solskjaer Indikasikan Bakal Permanenkan Odion Ighalo
Serafin Unus Pasi | 5 Maret 2020 16:00
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan komentar terkait masa depan Odion Ighalo. Sang manajer mengakui bahwa ia mempertimbangkan untuk mempermanenkan striker asal Nigeria itu di musim panas nanti.
Ighalo merupakan rekrutan terbaru Manchester United. Ia dipinjam Setan Merah dari Shanghai Shenhua pada deadline day bursa transfer Januari kemarin.
Sejauh ini Striker 31 tahun itu mulai terintegrasi dengan skuat United. Ia menunjukkan performa yang menjanjikan dan sudah membuat satu gol untuk Setan Merah.
Solskjaer mengakui bahwa ia siap memberikan kesempatan untuk mempermanenkan sang striker ."Meraih mimpi bukan sesuatu yang buruk, namun Dia [Ighalo] berada di klub ini karena dia memang layak. Dia ada di sini karena ia adalah seorang pencetak gol dan penyerang tipe baru untuk tim ini," beber Solskjaer kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Performa Apik
Solskjaer mengakui bahwa sejauh ini sang striker sudah memberikan performa yang sangat baik untuk timnya.
"Dia datang ke sini dan sudah menjadi angin segar bagi kami. Ia punya peluang untuk mencetak gol dalam waktu lima menit saja saat ia menghadapi Chelsea."
"Ia membuat gol melawan Bruges, dan ia nyaris mencetak gol melawan Watford. Peluangnya juga berhasil dihentikan oleh penyelamatan gemilang Everton. Jadi saya rasa dia jarang gagal menemui sasaran."
Jadi Mentor
Solskjaer menyebut bahwa Ighalo bisa menjadi mentor yang bagus untuk para penyerang mudanya. Untuk itu ia tidak menutup kemungkinan untuk mempermanenkan sang striker.
"Saya rasa dia bisa memberikan pelajaran yang bagus untuk Anthony [Martial], Marcus [Rashford] dan Mason [Greenwood]."
"Kami mungkin akan mempertimbangkan mengenai masa depannya di musim panas nanti. Mungkin kami akan melanjutkan kerjasama dengan dia, jadi siapa tahu?" ujarnya.
Dapat Kesempatan
Ighalo berpotensi menjadi starter di skuat Manchester United dini hari nanti.
Ia bisa memimpin lini serang United ketika menghadapi Derby County di babak kelima FA Cup musim ini.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









