Sonaldo Resmi Perpanjang Kontrak di Tottenham
Editor Bolanet | 20 Juli 2018 21:32
Son bergabung dengan Tottenham pada musim 2015/16 yang lalu. Pada musim pertamanya, dia agak kesulitan untuk beradaptasi dengan gaya bermain di Inggris setelah cukup lama bermain di Jerman. Son pun lebih banyak menjadi pemain cadangan.
Namun, Son mulai jadi andalan di lini serang Tottenham pada musim 2016/17. Ketika itu, pemain berjuluk Sonaldo itu mampu mencetak 14 gol di Premier League, dari hasil 34 kali dimainkan oleh pelatih Mauricio Pochettino.
Sonaldo kembali tampil apik pada musim 2017/18. Meskipun jumlah golnya menurun, mencetak 12 gol, tapi Sonaldo mampu jadi pemain kunci. Karena itu, kontrak baru pun disodorkan oleh Tottenham. (tot/asa)
Hingga Tahun 2023

Selain Harry Kane dan Dele Alli, Son adalah aset penting yang dimiliki oleh Tottenham di lini serang. Karena itu, pemain berusia 26 tahun langsung disodori kontrak jangka panjang supaya tidak dilirik klub lain.
Jum'at (20/7) waktu setempat, Son resmi meneken kontrak dengan durasi lima musim mendatang. Sonaldo akan bertahan di Tottenham hingga 30 Juni 2023.
Kami dengan bangga mengumumkan bahwa Son Heung-Min telah memperpanjang kontrak baru dengan klub, yang akan berjalan hingga 2023, tulis Tottenham di situs resmi klub.
Catatan Sonaldo di Tottenham

Son saat ini menjadi salah satu pemain penting yang dimiliki oleh Tottenham. Mantan pemain Bayer Leverkusen itu telah mencetak 47 gol dari 140 penampilan bersama Tottenham di Premier League.
Dengan catatan tersebut, Son melampaui rekor milik legenda Manchester United, Park Ji Sung, sebagai pemain Korea Selatan yang paling banyak mencetak gol di Premier League.
Pada bulan September 2016 dan April 2017, Son sukses menggondol gelar Premier League's Player of the Month. Son pun jadi pemain Asia pertama yang bisa mencapai catatan tersebut.
Proyek Jangka Panjang Tottenham

Dua musim terakhir, Tottenham gencar memberikan perpanjangan kontrak pada para pemain pilarnya. Musim lalu, ada Harry Kane yang meneken kontrak dengan durasi enam musim. Sebelumnya juga ada Dele Alli dan Eric Dier.
Selain itu, pelatih Mauricio Pochettino juga telah meneken kontrak berdurasi lima musim pada bulan Mei lalu. Kini, giliran Son yang dapat kontrak baru dan akan jadi proyek jangka panjang klub London Utara.
Simak Video Menarik Ini:

[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



