Statistik laga Man City vs Everton: 'Home Run' The Citizens di Etihad Stadium
Editor Bolanet | 16 Desember 2018 17:00
Bola.net - - Setelah sempat tumbang di pekan sebelumnya, Manchester City akhirnya kembali ke jalur kemenangan dengan mengalahkan Everton dalam laga lanjutan Premier League, Sabtu (15/12). Bermain di Etihad Stadium, mereka menang dengan skor 3-1.
Rangkaian gol Manchester City dimulai oleh sang penyerang, Gabriel Jesus, yang sukses membobol gawang Everton pada menit ke 22. Ia kembali membubuhkan namanya di papan skor pada menit ke-50 sekaligus menggandakan keunggulan timnya.
Everton mencoba mengejar, dan hasilnya pun terlihat pada menit ke-65 setelah Dominic Calvert-Lewin berhasil menjebol gawang Ederson. Namun, tiga poin tak bisa pergi dari genggaman City begitu Raheem Sterling mencetak gol pada menit ke-69.
Laga kali ini juga menyisakan beberapa catatan penting yang patut disimak. Tentunya bisa menjadi asupan pengetahuan bagi Bolaneters sekalian. Penasaran? dilansir dari BBC Sport, berikut di antaranya.
Statistik Man City vs Everton
1. Manchester City meraih kemenangan dari semua 21 laga mereka saat mencetak gol pada babak pertama. Lima laga yang gagal mereka menangkan selalu dilengkapi dengan kegagalan mencetak gol di babak pertama.
2. City memenangkan 10 laga kandang terakhirnya di Premier League, dengan catatan 36 gol dan hanya kebobolan tujuh.
3. Everton hanya memenangkan satu dari sembilan laga tandang terakhirnya di liga, dengan catatan lima kekalahan.
4. Sejak Guardiola menjadi pelatih City, Everton mencetak lebih banyak gol ke gawang mereka - delapan - ketimbang ke tim lainnya.
Statistik Lanjutan
5. Sane membantu dua gol Gabriel Jesus pada laga tersebut, menjadi dua assist perdananya di Premier League untuk pemain asal Brasil itu.
6. Penyerang City, Sterling, mencetak gol keduanya dengan sundulan di Premier League. Yang pertama tercipta saat melawan Sunderland pada bulan Desember 2015.
7. Sejak awal musim lalu, tidak ada pemain Everton yang mampu mencetak gol lebih banyak dari Calvert-Lewin (13, menyamai torehan Sigurdsson).
Saksikan Juga Video Ini
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, berjanji akan mendirikan stadion baru untuk menjadi markas klub Persija Jakarta. Simak informasi selengkapnya pada tautan video yang tersedia di bawah ini.
Baca Juga:
- Catatan Laga MOL Vidi vs Chelsea: The Blues Ikuti Jejak Liverpool
- Statistik Laga Arsenal vs FK Qarabag: The Gunners yang Belum Terkalahkan
- Statistik Laga Valencia vs Man United: Untuk Pertama Kalinya, Los Che Berhasil Tumbangkan MU
- Catatan Laga Man City vs Hoffenheim: The Citizens dan Skuat Termuda Tim Inggris Sejak 2012
- Catatan Laga Liverpool vs Napoli: Anfield Terlalu Menakutkan Bagi Lawan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:44
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:39
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
-
Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:32
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








