Steve Bruce: Pemilik Baru Bisa Bikin Newcastle United Berjaya di Eropa
Yaumil Azis | 8 Oktober 2021 13:49
Bola.net - Steve Bruce percaya bahwa kehadiran PIF sebagai pemilik baru bisa membuat nama Newcastle United harum di kancah sepak bola Eropa. Entah itu bersama dirinya ataupun tidak.
PIF merupakan sebuah konsorsium yang dimiliki oleh Pangeran Arab Saudi, Mohammed bin Salman. Kesepakatan pergantian pemilik baru ini juga melibatkan jaminan bahwa pemerintaah Arab Saudi takkan ikut campur.
Mereka membeli saham mayoritas klub seharga 300 juta pounds. Dengan demikian, Mike Ashley yang memegang kendali the Magpies sejak tahun 2007 lalu harus melepas keikutsertaannya dalam kegiatan klub.
Dengan sokongan uang berjumlah besar, Newcastle United dipercaya bakal menjadi kekuatan baru di kancah Premier League. Sebab mereka kini bisa membeli nama-nama besar dalam setiap bursa transfer.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Newcastle Bisa Berjaya di Eropa
Bruce mendengarkan banyak komentar positif terkait sang pemilik baru. Salah satunya adalah keyakinan soal Newcastle berjaya dalam kompetisi Eropa suatu hari nanti.
"Jauh sebelum bermain sepak bola, sebelum menjadi seorang pelatih, saya adalah penggemar Newcastle United," ujarnya kepada the Telegraph.
"Saya ingin melihat klub ini memenangkan sesuatu, bermain di Eropa dan dari semua yang saya dengar soal pemilik baru ini, mereka punya keinginan yang sama dan memiliki uang untuk mewujudkan itu," lanjutnya.
Pasrah Jika Diganti
Sepertinya, pemilik baru Newcastle tidak melihat Bruce sebagai sosok yang tepat untuk mewujudkan impian the Magpies tampil di Eropa. Beberapa kabar menyebutkan kalau Bruce bakal digantikan dengan sosok baru.
Antonio Conte merupakan pelatih yang paling sering disebut sebagai kandidat terkuat pengganti Bruce. Fans the Magpies pun menginginkan Conte yang memiliki banyak prestasi membanggakan sepanjang menjadi pelatih.
Bruce sendiri sudah pasrah kalau dirinya harus meninggalkan St. James' Park dalam waktu dekat ini. Sebab, berkaca dari pengalaman, hal pertama yang biasanya dilakukan oleh para pemilik baru sebuah klub adalah mengganti pelatih.
"Pemilik baru normalnya menginginkan pelatih baru. Saya sudah cukup lama beredar untuk memahami hal tersebut. Keputusan tidak berada di tangan saya," kata Bruce pasrah.
(The Telegraph)
Baca Juga:
- Segini Anggaran Belanja Newcastle United Setelah Resmi Jadi 'Sultan' di Inggris
- 13 Transfer Termahal Newcastle Sebelum Menjadi 'Klub Sultan': Dari Owen hingga Wijnaldum
- Terancam Didepak Newcastle, Steve Bruce: Beri Saya Kesempatan!
- Resmi Jadi Klub Sultan, Newcastle Diminta Rekrut Antonio Conte
- Fantasi Trio Lini Depan Newcastle: Santiago Munez, Gavin Harris, dan Kylian Mbappe
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








