Tenang MU, Jude Bellingham Belum Putuskan Bakal Gabung Borussia Dortmund
Serafin Unus Pasi | 2 April 2020 21:00
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United bisa bernafas lega terkait perburuan Jude Bellingham. Sang gelandang diberitakan masih belum memutuskan ke mana ia akan berlabuh musim depan.
Gelandang berusia 16 tahun ini memang tengah jadi rebutan banyak klub. Pemain yang menjadi starter reguler di Birmingham City ini disebut-sebut akan menjadi The Next Steven Gerrard sehingga banyak klub berlomba-lomba mendapatkan jasanya.
Bellingham sendiri pada awalnya digosipkan akan merapat ke Manchester United. Namun beberapa hari terakhir, ramai beredar kabar bahwa ia akan bergabung dengan Borussia Dortmund.
Namun Bellingham diyakini masih belum memutuskan klub mana yang akan ia bela musim depan. "Man United ingin mendatangkan dia, begitu pula dengan Chelsea dan Borussia Dortmund," ujar Kaveh Solhekol kepada Transfer Talk Podcast.
Baca informasi dari pakar sepakbola Inggris itu di bawah ini.
Kesan Mendalam
Solhekol menilai bahwa Manchester United sebenarnya punya nilai plus yang besar di mata Bellingham.
Sang pemuda disebut sangat terkesan dengan Setan Merah saat ia dibawa berkeliling kompleks latihan MU di bulan lalu.
"Well coba dengar ini. Dia sangat terkesan dengan apa yang ia lihat saat ia mengunjungi Carrington [markas latihan MU]."
Belum Ambil Keputusan
Solhekol juga mengatakan bahwa sejauh ini Bellingham belum mengambil keputusan terkait masa depannya.
Ia masih mempertimbangkan baik-baik semua tawaran yang masuk sebelum memutuskan pindah ke klub mana musim depan.
"Situasinya kurang lebih mirip dengan apa yang terjadi dengan Jadon Sancho. Dia [Bellingham] sejauh ini belum mengambil keputusan terkait masa depannya." ia menandaskan..
Transfer Mahal
Birmingham City diberitakan sudah siap berpisah dengan Bellingham di musim panas nanti.
Tim Championship itu diberitakan mematok sekitar 35 juta pounds untuk mahar transfer sang pemuda.
(Transfer Talk Podcast)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








