Terbang ke Jepang, Alex Telles Segera Berpisah dengan Manchester United
Serafin Unus Pasi | 23 Juli 2023 02:00
Bola.net - Manchester United nampaknya akan segera berpisah dengan Alex Telles. Sang bek dikabarkan akan segera merampungkan kepindahannya ke klub barunya, Al-Nassr.
Telles merupakan salah satu pemain yang masuk daftar jual Manchester United di musim panas ini. Sang bek tidak masuk dalam proyeksi Erik Ten Hag setelah ia kalah saing dari Luke Shaw dan Tyrell Malacia.
Telles sendiri belakangan dilaporkan akan pindah ke Arab Saudi. Ia diminati oleh salah satu klub Saudi Pro League, Al-Nassr.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa transfer Telles sudah hampir selesai. Ia akan segera berpisah dengan Manchester United.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Jadi Deal
Setelah sempat ragu, Al-Nassr memutuskan untuk mendatangkan Telles dari Manchester United.
Klub Saudi Pro League itu dikabarkan sudah mengirimkan dokumen transfer Telles ke MU, dan pihak Setan Merah sudah menyepakati transfer tersebut.
MU dilaporkan akan mendapatkan bayaran sekitar empat juta pounds plus sejumlah adds on yang total paketnya bisa mencapai tujuh juta pounds.
Terbang ke Jepang
Menurut Romano, proses transfer Telles ini sudah selesai dan tinggal pengumuman saja.
Sang bek menjalani tes medis di Al-Nassr pada hari Jumat (22/7/2023) kemarin. Sang bek tidak mengalami kendala berarti dalam tes medis tersebut.
Telles juga dilaporkan sudah ikut dalam rombongan Al-Nassr yang akan menggelar sejumlah uji coba di Jepang pada pekan depan.
Penjualan Ketiga
Telles menjadi pemain ketiga yang dijual Manchester United di musim panas ini.
Sebelumnya sudah ada Zidane Iqbal, Bjorn Hardley dan Charlie Savage yang dijual manajemen Setan Merah.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







