Terungkap, Ini Alasan Donny van de Beek Minim Dimainkan Oleh Solskjaer
Serafin Unus Pasi | 15 Oktober 2021 17:51
Bola.net - Sebuah informasi beredar mengenai Donny van de Beek. Sang gelandang dilaporkan tidak banyak bermain karena faktor konsistensi.
Van de Beek merupakan salah satu gelandang yang bergabung dengan Manchester United di tahun 2020. Pada saat itu ia direkrut dengan harga yang cukup mahal dari Ajax Amsterdam.
Sejauh ini Van de Beek masih kesulitan untuk jadi starter reguler di skuat MU. Bahkan ia tertangkap kamera frustrasi karena tidak dimainkan Solskjaer di laga kontra Villarreal.
Manchester Evening News memiliki penjelasan mengapa Van de Beek tidak kunjung dimainkan Solskjaer. Laporan itu menyebut bahwa sang gelandang memiliki masalah dengan konsistensi.
Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Ciamik di Latihan
Menurut laporan tersebut, Van de Beek sebenarnya menunjukkan performa yang apik di sesi latihan.
Reporter MEN sempat menonton langsung sesi latihan van de Beek saat final Liga Europa di Gdansk pada pertengahan tahun lalu.
Di situ ia melihat bahwa Van de Beek berlatih dengan sangat baik dan terlihat vocal di atas lapangan.
Tidak Konsisten
Lebih lanjut, laporan itu mengklaim bahwa Van de Beek punya masalah dengan konsistensi.
Benar sang gelandang bermain dengan apik di sesi latihan MU. Namun ketika ia dimainkan, ia jarang bisa bermain sebagus di sesi latihan.
Jikalau ia bisa tampil apik, ia tidak bisa tampil konsisten di dua laga berurutan. Jadi itulah mengapa Solskjaer jarang memberikannya kesempatan.
Ingin Cabut
Menurut gosip yang beredar, Van de Beek tengah ambil ancang-ancang cabut dari MU.
Ia dilaporkan sedang menjalin komunikasi dengan beberapa klub top Eropa agar bisa pindah di Januari mendatang.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








