Thomas Tuchel Butuh Pemain, Mengapa Chelsea Gak Belanja di Bursa Transfer Januari?
Richard Andreas | 2 Februari 2021 14:00
Bola.net - Bursa transfer Januari berjalan senyap bagi Chelsea. The Blues tidak membeli pemain baru, justru melepas beberapa pemain. Ini tidak biasa untuk ukuran Chelsea.
Pasalnya, beberapa bulan terakhir Chelsea terus dihubungkan dengan Declan Rice dari West Ham. Kabarnya Rice merupakan salah satu pemain bidikan Frank Lampard, dan pihak klub pun tertarik.
Namun, hingga tutup deadline day, Selasa (2/2/2021) pagi WIB tadi, Chelsea tetap bergeming tanpa kejutan. Artinya Chelsea akan memasuki separuh sisa musim ini dengan skuad yang sama persis.
Masalahnya, Chelsea kini ditangani oleh Thomas Tuchel, yang jelas memiliki daftar pemain bidikannya sendiri. Lalu mengapa Chelsea tidak belanja?
Batal ketika Lampard dipecat
Menurut Football London, Chelsea sebenarnya cukup aktif melepas pemain. Fikayo Tomori dipinjamkan ke AC Milan untuk sisa musim ini, Lucas Piazon dan Danny Drinkwater pun meninggalkan klub.
Ketika Lampard masih melatih, gosip transfer Rice begitu kuat. Chelsea diyakini membutuhkan gelandang bertahan seperti Rice untuk berkembang lebih baik lagi.
Masalahnya, segalanya berubah begitu Lampard dipecat. Isu transfer Rice pun menguap seiring dengan kepergian Lampard, gelandang Inggris ini tidak lagi jadi target utama.
Tunda pergerakan
Singkatnya, kepergian Lampard dan kedatangan Tuchel membuat pihak klub untuk sementara menunda pergerakan transfer mereka.
Tuchel tiba ketika bursa transfer mendekati akhir. Dia bahkan tidak bisa bersiap sebaik mungkin untuk menyambut dua pertandingan Chelsea, apalagi berpikir soal pembelian pemain.
Kedatanga Tuchel pun me-reset ulang nasib para pemain yang sebelumnya tidak masuk rencana Lampard. Nama-nama seperti Antonio Rudiger, Marcos Alonso, bahkan Cesar Azpilicueta kembali masuk dalam tim dan bersaing.
Sumber: Football London
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04